Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tahun Ini, Masa Panen Kabupaten Cirebon Diprediksi Hanya 2 Kali

Cuaca buruk yang terjadi menyebabkan produktivitas pertanian padi menurun. Masa panen padi yang normal dalam satu tahun itu sebanyak tiga kali.
Ilustrasi/Bisnis
Ilustrasi/Bisnis

Bisnis.com, CIREBON - Masa panen padi di Kabupaten Cirebon diprediksi hanya dua kali pada 2024 yang dipicu oleh cuaca buruk yang terjadi sepanjang 2023 hingga pertengahan tahun ini.

Kepala Bidang Tanaman Pangan Distan Kabupaten Cirebon Samsina mengatakan cuaca buruk yang terjadi menyebabkan produksi padi menurun. Masa panen padi yang normal dalam satu tahun itu sebanyak tiga kali.

"Kalau melihat kondisi seperti saat ini, sepertinya masa panen di Kabupaten Cirebon hanya bisa dilakukan sebanyak dua kali," kata Samsina di Kabupaten Cirebon, Senin (13/5/2024).

Lahan pertanian padi yang dipastikan hanya bisa melakukan dua kali panen tanam sebagian besar berada di wilayah Kabupaten Cirebon bagian timur.

Lahan pertanian padi wilayah timur itu berada di Kecamatan Greged, Babakan, Mundu, Pangenan, Pabedilan, Gebang, Karangsembung, Pabedilan, Losari, Susukan Lebak, dan Sedong.

Luas panen tanaman padi di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat hingga Jumat (10/5/2024) baru seluas 18.965 hektare.

Samsina mengatakan belasan hektare sawah yang sudah memasuki masa panen itu tersebar di 35 kecamatan. Wilayah dengan lahan paling luas ada di Kecamatan Karang Sembung seluas 1.347 hektare.

Kemudian, disusul oleh Ciwaringin 1.143 hektare, Sedong 1.121 hektare, Dukupuntang 1.117,  Babakan 945 hektare, Gempol 920 hektare, dan Waled 912 hektare.

Sementara, masa tanam padi yang dilakukan di Kabupaten Cirebon pada Januari 2024 dilakukan di 23.094 hektare. Puluhan hektare itu menyebar di seluruh wilayah kecamatan.

"Ribuan hektare ini merupakan hasil dari masa tanam yang dilaksanakan mundur ke Januari 2024. Sebagian lainnya diperkirakan akan memasuki masa panen pada Mei hingga Juni 2024," kata Samsina.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Hakim Baihaqi
Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper