Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bantuan Keuangan Pemprov Jabar ke Kuningan Capai Rp1 Triliun

Bantuan tersebut dipakai di antaranya untuk memperbaiki 5.000 unit RTLH, revitalisasi Alun-alun Kota Kuningan, perbaikan jalan, dan revitalisasi Waduk Darma.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bersama Bupati Kuningan Acep Purnama
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bersama Bupati Kuningan Acep Purnama

Bisnis.com, BANDUNG--Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan selama lima tahun kepemimpinannya bersama Wagub Uu Ruzhanul Ulum, telah mengucurkan bantuan keuangan hampir Rp1 triliun kepada Kabupaten Kuningan untuk pembangunan.  

Bantuan tersebut dipakai di antaranya untuk memperbaiki sekitar 5.000 rumah tidak layak huni, revitalisasi Alun-alun Kota Kuningan, perbaikan jalan, dan revitalisasi Waduk Darma. 

"Saya tuh nyaah ke Kabupaten Kuningan. Saya cek kemarin ke Badan Pengelolaan dan Aset Daerah (BPKAD) Jabar, Kabupaten Kuningan mendapatkan bantuan dari kami selama lima tahun hampir Rp1 triliun, termasuk paling tinggi karena kalau Kabupaten Kuningan maju, Jawa Barat juga ikut maju," katanya dikutip Minggu (3/9/2023).

Ridwan Kamil melaporkan prestasi Jabar selama lima tahun kepemimpinannya, yakni ekonomi terbaik di Pulau Jawa, investasi tertinggi se-Indonesia, SDM paling produktif, penanganan tengkes (stunting) terbaik di Pulau Jawa, dan masih banyak raihan prestasi lainnya. 

"Selama lima tahun Jawa Barat kami bimbing, kami sudah mendapatkan penghargaan sebanyak 555, artinya ada 555 perubahan yang kami pikirkan, putuskan, dianggarkan, dan dieksekusi untuk kemajuan Jabar," ujarnya. 

Selain itu, walaupun investasi dan pabriknya banyak, Jabar tetap swasembada beras 1,3 juta ton per tahun berkat penambahan 60.000 hektare area panen selama lima tahun terakhir. 

"Kami tambahkan 60.000 hektare areal panen baru selama lima tahun. itulah semangat gemah ripah repeh rapih," ungkapnya. 

Ia juga menyampaikan, dalam lima tahun tersebut perekonomian di Jabar juga maju lewat berbagai pengerjaan infrastruktur yang turut dilakukan pemerintah provinsi, salah satunya dengan rampungnya pengerjaan Tol Cisumdawu yang menghubungkan ekonomi daerah Jabar bagian utara dengan bagian tengah dan selatan. 

"Mengapa ekonomi kita juara karena infrastruktur di Jabar selama lima tahun terakhir paling luar biasa. Sembilan ruas jalan tol sedang dibangun, Tol Cisumdawu 12 tahun hanya selesai di zaman kami menghubungkan ekonomi ke Jabar bagian utara, termasuk Kuningan," ungkapnya. 

Ia menambahkan, Pemdaprov Jabar sedang merencanakan 13 kota industri baru di Jawa Barat guna memastikan terciptanya 4,5 juta lapangan kerja baru. 

Ia berharap dengan akselerasi pembangunan ekonomi Jabar pertumbuhan dapat naik dua persen dari kondisi sekarang yang sudah sangat baik. 

"Kami (Pemdaprov Jabar) menyiapkan kurang lebih 13 kota industri baru, termasuk di daerah Kuningan untuk memastikan di masa depan lahir 4,5 juta lapangan pekerjaan baru, juga untuk menumbuhkan dua persen  ekonomi Jawa Barat yang sudah tertinggi," ujar Kang Emil.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper