Bisnis.com, BANDUNG - Pemerintah Kota Bandung memastikan pelaksanaan Hari Raya Nyepi dan Tahun Baru Saka 1444 yang tinggal menghitung hari akan berlangsung aman.
Plt Wali Kota Bandung Yana Mulyana menyebut pihaknya juga sudah menggelar silaturahmi dengan tokoh agama sebelum pelaksanaan hari besar keagamaan dan merupakan kebiasaan yang sudah lama dibangun Pemkot Bandung.
"Saya ucapkan terima kasih kepada saudara-saudara, umat Hindu yang ada di Kota Bandung yang telah membantu pemerintah membangun Kota Bandung dari yang sudah baik menjadi semakin baik," ucap Yana, dalam rilis yang diterima bisnis, Kamis (24/2/2022).
Ia berharap silaturahmi antar umat beragama di Kota Bandung semakin erat lagi. Hal ini juga sejalan dengan salah satu visi Kota Bandung yakni agamis dan setiap masyarakat Kota Bandung mendapat kebebasan dan kenyamanan beribadah sesuai agama yang mereka anut.
Dalam kesempatan yang sama, I Ketut Wiguna selaku Ketua Parisada Hindu Dharma Indonesia menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Pemkot Bandung yang sudah mengayomi umat Hindu di Kota Bandung.
Pihaknya mengaku senang bisa terus bersilaturahmi dengan jajaran Pemerintah Kota Bandung.
Lebih lanjut lagi, ia menjelaskan Hari Raya Nyepi dan Tahun Baru Saka adalah hari raya yang sangat disucikan oleh penganut agama Hindu.
"Nyepi adalah satu titik balik karena kita punya kesempatan melakukan introspeksi, kontemplasi, dan meditasi untuk sama-sama bertumbuh menjadi lebih baik," ucap Ketut.
Ia juga menjelaskan semangat dalam agama Hindu adalah membangun harmoni. Baik itu harmoni kepada Sang Pencipta, sesama makhluk, dan alam semesta.
"Mudah-mudahan kontribusi umat Hindu dalam membangun harmoni menjadi inspirasi dalam pertemuan ini, dalam rangka membangun harmoni dalam kehidupan. Sehingga kehadiran tiap agama ialah untuk saling menyapa, bukan menyalahkan," katanya.
Acara silaturahmi tersebut juga dihadiri Sekretaris Daerah Kota Bandung Ema Sumarna, Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Bandung Ahmad Suherman, para tokoh agama di Kota Bandung dan juga jajaran TNI, POLRI, serta Pemerintah Kota Bandung. (K34)