Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pilbup Sumedang: Gerindra Dipastikan Usung Dony Ahmad Munir-Fajar Aldila

Konstelasi politik untuk Pilkada Kabupaten Sumedang berubah, setelah Erwan Setiawan maju menjadi Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Jabar.
Siluet Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto memberikan pengarahan kepada para kader saat peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-15 Partai Gerindra di Jakarta. Bisnis/Arief Hermawan P
Siluet Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto memberikan pengarahan kepada para kader saat peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-15 Partai Gerindra di Jakarta. Bisnis/Arief Hermawan P

Bisnis.com, BANDUNG - Gerindra dipastikan akan mengusung Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Dony Ahmad Munir-Fajar Aldila dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bupati dan Wakil Bupati Sumedang tahun 2024.

Dukungan partai besutan Presiden terpilih, Prabowo Subianto menjadi tambahan energi bagi Dony-Fajar setelah sebelumnya, DPP Demokrat, PPP, PAN dan PKB, memberikan dukungan yang sama.

Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerindra Kabupaten Sumedang Heri Ukasah Sulaeman mengatakan konstelasi politik untuk Pilkada Kabupaten Sumedang berubah, setelah Erwan Setiawan maju menjadi Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Jabar mendampingi Dedi Mulyadi yang juga dari Gerindra.

Hingga pada akhirnya, lanjut Heri, partai Gerindra akan mengusung pasangan Doni Ahmad Munir - M Fajar Aldila untuk melanjutkan kepemimpinan di Sumedang.

"InsyaAllah SK dari DPP hari ini akan kami serahkan," kata Heri Ukasah dalam keterangan resmi yang dikutip Bisnis, Senin (26/8/2024).

Untuk itu, saat ini Partai Gerindra Sumedang akan menjalankan dua tugas dalam Pilkada 2024 ini. Yanni memenangkan pasangan Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat dan untuk Sumedang memenangkan pasangan Dony-Fajar.

Sebagai informasi, Bakal Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir-Fajar Aldila kini mendapatkan dukungan dari 5 Partai Politik yaitu PPP, PAN, PKB, Demokrat dan Gerindra.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dea Andriyawan
Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper