Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Setelah 24 Mei 2018, Bandara Kertajati Akan Mulai Penerbangan Komersial

Progres penuntasan dan penyempurnaan terminal utama yang sudah mencapai 92%, akhir Maret 2018/Bisnis
Progres penuntasan dan penyempurnaan terminal utama yang sudah mencapai 92%, akhir Maret 2018/Bisnis

Bisnis.com,MAJALENGKA--Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Majalengka dipastikan akan bisa memulai penerbangan komersil mulai 24 Mei mendatang.

Direktur Utama PT Bandarudara Internasional Jawa Barat (PTBIJB) Virda Dimas Ekaputra mengatakan pekan-pekan ini pihaknya tengah menggenjot sejumlah syarat kesiapan operasi bandara pada Kementerian Perhubungan dan sejumlah instansi.

"Kami pastikan data lengkap sudah masuk pekan ini. Jadi 24 Mei nanti Kertajati sudah bisa commercial publish secara internasional," katanya di lokasi BIJB Kertajati, Majalengka saat mendampingi Gubernur Jabar Ahmad Heryawan, Senin (2/4/2018).

Menurutnya salah satu syarat yang harus dipenuhi pihaknya agar bandara ini bisa segera dipublikasikan adalah penyiapan unit pemadam kebakaran. Sementara dari sisi jam operasi pihaknya sudah mendapat kepastian.

"Jam operasi pukul 06.00-19.00 WIB sudah kita dapat dari Kementerian Perhubungan ini sesuai kemampuan internal dan market," tuturnya.

Gubernur Jabar Ahmad Heryawan sendiri mengunjungi kesiapan pembangunan bandara pagi ini sekaligus mencoba uji terbang dari Bandara Huseinsastranegara ke Kertajati namun mengingat ada kendala, Gubernur melanjutkan via jalur darat.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper