Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kadin Dorong Ekosistem Kewirausahaan di Bandung

Wakil Ketua Kadin Jabar Bidang Kemitraan dan Pemberdayaan Koperasi UMKM Iwan Gunawan mendorong ekosistem kewirausahaan di Kota Bandung.

Bisnis.com, BANDUNG - Wakil Ketua Kadin Jabar Bidang Kemitraan dan Pemberdayaan Koperasi UMKM Iwan Gunawan mendorong ekosistem kewirausahaan di Kota Bandung.

Menurut Iwan, ekosistem kewirausahaan dinilai penting untuk melahirkan kreator-kreator baru baik dari subsektor kuliner, fesyen, digital dan subsektor lainnya.

Dia mengatakan, untuk menciptakan ekosistem kewirausahaan tersebut peran pemerintah sangat vital mengingat pemerintah memiliki wewenang dalam segala hal.

"Inisiatif harus datang dari pemerintah untuk membangun ekosistem. Meskipun program kewirausahaan sudah ada, tapi ekosistem kewirausahaan harus dibangun," kata Iwan, Jum'at (23/3/2018).

Iwan mengatakan, ekosistem kewirausahaan yang didorongnya adalah menyangkut kelembagaan, persoalan izin, membangun sikap mental dan pola pikir serta aksesibilitas terhadap sumber daya modal. "Bila sudah dibangun, ekonomi masyarakat akan terus berjalan," katanya.

Iwan berujar, sebenarnya banyak anak muda di Kota Bandung yang potensi scale up bisnisnya sangat besar. Pemanfaatan digital marketing dinilai menjadi tonggak yang digunakan pelaku usaha tersebut. Namun, kesempatan itu terhambat dengan minimnya ekosistem kewirausahaan.

"Padahal kesempatan itu terbuka lebar terutama bagi anak-anak muda Bandung," ujarnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ilham Budhiman
Editor : Kahfi

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper