Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

3 Produk Kredit Mikro Bandung Diserap 16.000 Nasabah

Tiga produk kredit mikro Kota Bandung mendapat sambutan positif dari masyarakat serta Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Hal itu karena nilai Non Performing Loan (NPL) atau kredit bermasalah ketiga produk itu hanya 1,06%.
ilustrasi
ilustrasi

Bisnis.com, BANDUNG - Tiga produk kredit mikro Kota Bandung mendapat sambutan positif dari masyarakat serta Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Hal itu karena nilai Non Performing Loan (NPL) atau kredit bermasalah ketiga produk itu hanya 1,06%.

Ketiga produk tersebut antara lain Kredit Melati (Melawan Rentenir), Kredit Bagja (Membangun Keluarga Sejahtera), dan Kredit Mesra (Mesjid Sejahtera). Ketiganya dikelola oleh PD BPR Kota Bandung.

Kepala Bagian Ekonomi Lusi Lesminingwati mengatakan, masing-masing NPL ketiga produk tersebut antara lain Kredit Melati 1,06%, Kredit Mesra 0% dan Kredit Bagja 0%. "Artinya, dana bergulir cukup baik di ketiga kredit tersebut," kata Lusi belum lama ini.

Lusi menyatakan, sejauh ini lebih dari 16 ribu masyarakat telah merasakan dampak kredit tanpa agunan itu. Hal ini diharapkan bisa lebih mensejahterakan warga Kota Bandung.

Menurutnya, ada 16 ribu nasabah Kredit Melati dengan nilai pinjaman Rp52 miliar. Sementara, Kredit Mesra yang diluncurkan 21 Agustus 2017 telah memiliki 274 nasabah dengan nilai pinjaman Rp306 juta. Sedangkan Kredit Bagja yang baru diluncurkan 13 November 2017 telah dimanfaatkan oleh 24 nasabah dengan nilai kredit Rp36 juta.

"Kalau kredit Bagja itu kan masih baru, dan sasarannya adalah ibu-ibu PKK atau kader Posyandu. Kredit itu diluncurkan dalam rangka membangun ketahanan keluarga," jelas Lusi.

Ketiga kredit mikro tersebut diluncurkan sebagai solusi atas permasalahan permodalan usaha untuk masyarakat Kota Bandung. Kredit tanpa agunan itu diharapkan bisa meningkatkan angka wirausaha di Kota Bandung.

"Target kita 100 ribu wirausahawan baru yang disebar di lima OPD (Organisasi Perangkat Daerah)," ujar Lusi.

Oleh karenanya, masyarakat juga diharapkan bisa meningkatkan peluang usaha agar perekonomian warga terus meningkat.

Saat ini, laju pertumbuhan ekonomi di Kota Bandung berada di angka 7,8%. Kata Lusi, laju itu salah satu yang tertinggi di Indonesia. Lusi berharap, angka tersebut bisa meningkat di tahun 2018.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Ilham Budhiman
Editor : Kahfi

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper