Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dede Wanda, 'Pahlawan Kemanusiaan' dari Bio Farma

Sebanyak 129 warga Jawa Barat mendapatkan penghargaan Satyalancana Kebaktian Sosial Donor Darah Sukarela (DDS) dari Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla pada, Minggu (19/2/17).

Bisnis.com, BANDUNG - Sebanyak 129 warga Jawa Barat mendapatkan penghargaan Satyalancana Kebaktian Sosial Donor Darah Sukarela (DDS) dari Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla pada, Minggu (19/2/17).

Salah satu dari warga tersebut adalah Kepala Bagian Pengadaan Umum PT Bio Farma (Persero) Dede Wanda.

“Saya sudah 105 kali donor darah,” ujarnya ketika ditemui di Gedung Sate Sabtu (18/2/2017).

Dede menambahkan donor darah itu merupakan kegiatan positif untuk kesehatan dan untuk membantu orang lain yang membutuhkan.

Sebelum penyematan penghargaan oleh Wapres, Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar melepas para 'Pahlawan Kemanusiaan' tersebut di Aula Barat Gedung Sate Bandung, Sabtu (18/02/17) sore.

"Saya mengucapkan selamat dan apresiasi setinggi-tingginya bagi yang telah mendonorkan darah sebanyak 100 kali,” kata Deddy Mizwar.

Deddy mengatakan darah adalah barang yang tidak bisa dibeli sehingga aksi donor darah ini diharapkan dapat memotivasi masyarakat lain agar memiliki kesadaran untuk menyumbangkan darahnya kepada yang membutuhkan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Novianti
Editor : Newswire

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper