Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jelajah Metropolitan Rebana: Penerbangan Kargo di Bandara Kertajati Menggeliat Kembali

Hampir setahun Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Majalengka terimbas dampak pandemi Covid-19. Kini, buah kesabaran hadir lewat dimulainya kembali penerbangan kargo.
Petugas melakukan rutinitas pemeriksaan di selasar Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, Rabu (24/6/2020). Bisnis/Rachman
Petugas melakukan rutinitas pemeriksaan di selasar Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, Rabu (24/6/2020). Bisnis/Rachman

Bisnis.com,BANDUNG—Hampir setahun Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Majalengka terimbas dampak pandemi Covid-19. Kini, buah kesabaran hadir lewat dimulainya kembali penerbangan kargo.

Dari informasi yang diperoleh tim Jelajah Metropolitan Rebana, penerbangan kargo kembali akan mengundara dengan rute Bandara Kertajati-Bandara Internasional Hang Nadim, Batam, Kepulauan Riau dilakukan pada Selasa (23/2/2021) ini.

Penerbangan ini juga menandai dimulainya kerja sama antara Pemerinta Provinsi Jawa Barat dan PT Garuda Indonesia (Persero) terkait penerbangan kargo melalui Bandara Internasional Kertajati Jawa Barat.

Pada hari ini dijadwalkan ada pula penandatangan kerja sama kedua belah pihak dipimpin langsung oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra di Area Terminal Kedatangan Domestik Bandara Kertajati. Acara juga dirangkaikan dengan kunjungan ke Terminal Cargo yang berada di kawasan bandara.

Pada praktiknya, penerbangan kargo di bandara Kertajati sempat menunjukan perkembangan yang signifikan. Sampai April 2020 lalu, BIJB sudah mengelola 491 ton kargo yang diangkut memakai pesawat penumpang. Dengan Rute Balikpapan, Kualanamu, Denpasar, Pekanbaru, Banjarmasin, Surabaya, Batam, Ujung Pandang, Menado, Semarang, serta internasional Jeddah & Kualalumpur. Lalu berhenti saat pandemi Covid-19.

Kini, bandara yang sepi ini mulai menggeliat.

Bisnis Indonesia kembali menghadirkan tim Jelajah Metropolitan Rebana yang akan mengupas peluang dan tantangan investasi di wilayah Sumedang, Majalengka, Subang, dan Purwakarta. Program berkala ini disponsori oleh PT Pos Indonesia (Persero), Astra Isuzu, Pemerintah Provinsi Jawa Barat, Diskominfo Jabar, PT Migas Hulu Jabar, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PMPTSP) Jabar, PT Bandarudara Internasional Jawa Barat (BIJB), Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Jabar, JNE, dan eFishery.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper