Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ekspor Jabar Februari 2019 Merosot 10,36%

Ilustrasi/Bisnis
Ilustrasi/Bisnis

Bisnis.com, BANDUNG — Badan Pusat Statistik (BPS) Jawa Barat merilis data ekspor Jawa Barat per Februari 2019 yang mencapai US$2,31 miliar. Angka tersebut mengalami penurunan 10,36 % dibanding Januari 2019.

Kepala BPS Jawa Barat Dody Herlando memaparkan penurunan presentase ekspor ini harus menjadi perhatian seluruh stake holder.

“Harus menjadi perhatian, supaya penurunan ini tidak berlangsung lama, karena ini juga akan mempengaruhi bagaimana pola pertumbuhan ekonomi kita,” ujar Dody di Kantor BPS Jawa Barat, di Kota Bandung, Senin (1/4).

Selain itu, ia menuturkan,ekspor Jawa Barat di sektor non migas pada Februari 2019 juga hanya mencapai US$2,30 miliar atau turun 10,54% dibanding angka di bulan sebelumnya. Sedangkan, ekspor migasi naik 23,09% menjadi US$17,04 juta.

“Secara year-on-year ekspor Non Migas turun 2,07 persen, total ekspor juga turun 2,39 persen,” jelas Dody.

Selanjutnya, Dody juga menuturkan ekspor migas dari tahun sebelumnya di bulan yang sama (y-o-y) turun sebesar 32,63% dari tahun 2018.

Nilai ekspor 10 golongan barang utama Februari 2019 dibanding bulan sebelumnya, hampir seluruhnya menurun dengan kisaran 3 hingga 37%. Kecuali dua kelompok, yakni karet dan barang dari Karet yang naik 0,93%, serta Kertas/Karton yang tumbuh positif 1,03%.

Dody menyebut pangsa pasar terbesar ekspor non migas asal Jawa Barat masih di dominasi Amerika Serikat, Jepang dan Thailand dengan angka masing-masing senilai US$381,36 juta (17,36%), US$256,24 juta (11,01%) dan US$201,17 juta (8,41%) dengan peranan ketiganya mencapai 36,51%.

“Nilai neraca perdagangan Februari 2019 surplus US$1,55 miliar, kumulatif Januari-Februari surplus US$2,95 miliar,” jelasnya.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dea Andriyawan
Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper