Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pelaku Usaha Perhotelan Cirebon Lebih Optimis di Tahun 2017

Para pelaku usaha perhotelan di wilayah Cirebon Jawa Barat mengaku lebih optimis di tahun 2017 karena melihat ada geliat perekonomian nasional ke arah positif sehingga diharapkan dapat mendongkrak sektor perekonomian lainnya seperti perhotelan.
Ilustrasi/Antara
Ilustrasi/Antara

Bisnis.com, CIREBON—Para pelaku usaha perhotelan di wilayah Cirebon Jawa Barat mengaku lebih optimis di tahun 2017 karena melihat ada geliat perekonomian nasional ke arah positif sehingga diharapkan dapat mendongkrak sektor perekonomian lainnya seperti perhotelan.

Ketua Cassa Grande (kumpulan general manager hotel) Cirebon, R. Fajar Basuki mengatakan tahun 2017 adalah tahun penuh keoptimisan akan tetapi hal itu akan tercapai jika tidak terjadi gonjang-ganjing politik nasional.

“Yang kami khawatirkan adalah masalah politik, jika stabil maka perekonomian juga akan ikut bagus,” katanya kepada bisnis.com kemarin.

Fajar mengungkapkan sektor perhotelan merupakan sektor pendukung perekonomian lainnya sehingga jika terjadi kenaikan pada sektor ekonomi makro, maka sektor perhotelan juga akan ikut terdorong.

“Sementara makro ekonomi sendiri sangat bergantung pada kondisi politik nasional yang rentan gonjang-ganjing,” ujarnya. (k3)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Maman Abdurahman
Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper