Bisnis.com, BANDUNG - Hotel Savoy Homann Bidakara melaksanakan Buka Puasa Bersama Anak Yatim Piatu yang merupakan bentuk CSR pada Jumat, (1/7/2016).
Acara Buka Puasa ini dilakukan bersama 50 anak dari Panti Asuhan Malikul A’la Kosambi serta Panti Asuhan Fajar Harapan.
Acara berbuka puasa ini juga dihadiri oleh Komisaris PT. Bidakara Savoy Homann Duaribu Uun S. Gunawan, Direktur PT. Bidakara Savoy Homann Duaribu M. Soleh serta General Manager Hotel Savoy Homann Bidakara R. Imba Kusumah, jajaran Departemen Head serta seluruh karyawan.
Dalam kesempatan ini pihak hotel juga sekaligus memberikan santunan berupa Goodie Bag berupa alat tulis bagi anak-anak yatim piatu dan ditutup dengan salat tarawih bersama.
Sebelumnya, pada siang harinya, Hotel Savoy Homann Bidakara juga memberikan sembako bagi warga sekitar Pangarang.
Public Relations Savoy Homann Bidakara Hotel Bandung Ira Siska Utami mengatakan dengan acara ini diharapkan dapat membantu sesama di momen Ramadan yang penuh berkah.
"Kegiatan ini sebagai wujud kepedulian kami kepada mereka untuk saling berbagi menjelang hari yang fitri," ujar Ira melalui rilis yang diterima Bisnis pada Sabtu, (2/7/2016).
Hotel Savoy Homann Bidakara juga memberikan berbagi promo spesial untuk momen Idulfitri atau Lebaran. Untuk informasi lebih lanjut dan reservasi silakan telepon ke 022-4232244 atau kunjungi websitenya di www.savoyhomann-hotel.com serta follow juga twitternya @savoyhomannBDG dan instagram savoyhomannBDG serta facebook fanpage di Savoy Homann Bidakara Hotel. Hotel Savoy Homann Bidakara Jl. Asia Afrika No. 112. (k5)