Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pantau GPM di Majalengka, Bey Minta Warga Tak Cemaskan Stok Beras

GPM menyediakan beras kualitas medium dengan harga Rp10.400 per kilogram dijual dalam kemasan 5 kg seharga Rp52.000.
Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin meninjau pelaksanaan Gerakan Pasar Murah (GPM) di Taman Bagja Raharja, Kabupaten Majalengka, Jumat (23/2/2024).
Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin meninjau pelaksanaan Gerakan Pasar Murah (GPM) di Taman Bagja Raharja, Kabupaten Majalengka, Jumat (23/2/2024).

Bisnis.com, BANDUNG--Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin meninjau pelaksanaan Gerakan Pasar Murah (GPM) di Taman Bagja Raharja, Kabupaten Majalengka, Jumat (23/2/2024). 

Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WIB itu menyediakan sejumlah bahan kebutuhan pokok dari mulai beras, gula, minyak goreng, daging, dan lainnya yang dijual di bawah harga pasar. 

"Kami mengapresiasi Pemda Kabupaten Majalengka atas terselenggaranya pasar murah ini sebagai upaya meringankan beban masyarakat. Beras (dijual) dengan harga Rp10.400, tentu sangat membantu masyarakat," kata Bey Machmudin. 

Dalam GPM menyediakan beras kualitas medium dengan harga Rp10.400 per kilogram dijual dalam kemasan 5 kg seharga Rp52.000. 

Selain itu, terigu seharga Rp10.500 per kg, minyak goreng Rp16.000 per liter, gula Rp17.000 per kg, dan daging sapi Rp90.000 per kg. 

"Tidak hanya beras, juga ada cabai, daging, telur, dan gula. Ini membantu dalam menekan inflasi dan gerakan pasar murah ini pun sangat membantu masyarakat," ujarnya. 

Selain itu, GPM juga menjadi langkah nyata dalam mengintervensi harga pasar di tengah kondisi bergejolaknya harga beras di pasaran seperti saat ini. 

"Masyarakat tak perlu panik karena stok beras di Bulog ada 3.000 ton di Majalengka. Jadi tidak perlu panik dan tak perlu memborong  banyak. Beli saja secukupnya.Stok di Bulog aman baik di provinsi maupun kabupaten kota," tambahnya. 

Penjabat Bupati Majalengka Dedi Supandi mengatakan GPM merupakan upaya Pemda Kabupaten Majalengka dalam mengendalikan inflasi. 

"GPM diharapkan dapat mengendalikan inflasi di Kabupaten Majalengka pada bulan ini," ujar Dedi. 

Ia mengatakan, pemda juga menggandeng sejumlah pihak dalam pelaksanaan GPM, di antaranya Bulog Majalengka.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler