Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dampak El Nino Masih Berlanjut, TPID Sumedang Antisipasi Lonjakan Harga Pangan

Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Sumedang mengantisipasi potensi kenaikan inflasi yang merupakan dampak dari El Nino.
Pj Sekda Sumedang Tuti Ruswati
Pj Sekda Sumedang Tuti Ruswati

Bisnis.com, SUMEDANG -- Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Sumedang mengantisipasi potensi kenaikan inflasi yang merupakan dampak dari El Nino. 

Pj Sekda Sumedang Tuti Ruswati mengatakan, sektor yang paling dikhawatirkan akan terjadi gejolak adalah sektor pangan. Untuk itu, ia menilai harus ada langkah penanggulangan yang efektif agar harga pangan bisa stabil

"Dukungan SKPD dalam mengantisipasi hal tersebut tidak hanya dalam produksi tetapi langkah-langkah strategis oleh SKPD," ujarnya. 

Terlebih, saat ini kekeringan terus terjadi sehingga ia meminta timnya untuk terus memantau pembaharuan dara dari BMKG sehingga kebijakan akan efektif. 

 "Adanya fenomena El Nino, saya harap SKPD bisa betul-betul melihat dan memantau data BMKG serta bisa mempersiapkan diri untuk mengantisipasinya," katanya.

Untuk penanganan kekeringan, saat ini kata dia BPBD sudah mengambil beberapa langkah dan terus menyiagakan anggotanya menangani kebakaran lahan dan hutan sampai memasok kebutuhan air bersih bekerja sama dengan PDAM.

Selain itu, Tuti juga meminta Dinas Koperasi, Usaha Kecil, Menengah, Perdagangan dan Perindustrian (Diskop UKMPP) menggelar operasi pasar setiap minggu sebagai salah satu upaya pengendalian harga kebutuhan pokok. Yang berdampak pada inflasi. 

“Stabilitas harga pangan yang diukur melalui indeks pengendalian harga, dan percepatan realisasi belanja yang khusus mendukung kegiatan pengendalian inflasi di daerah," katanya. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dea Andriyawan
Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler