Bisnis.com, CIREBON—Institut Teknologi Bandung (ITB) Cirebon memiliki Metropolitan Center yang akan menampilkan informasi lengkap soal potensi dan perencanaan pembangunan Metropolitan Rebana.
Kepala Sub Direktorat Sumber Daya Kampus ITB Cirebon, Sukoyo, mengatakan, Metropolitan Center tersebut menjadi upaya pihaknya dalam mengembangkan kawasan yang masuk dalam proyek strategis nasional (PSN) ini agar lebih tertata.
"Kita memang ingin menjadi bagian penataan kawasan ini agar bisa baik secara perencanaan, karena kebanyakan kawasan industri di Indonesia yang sudah ada tumbuh dan berkembang secara sporadis," ungkap Sukoyo kepada Tim Jelajah Investasi Infrastruktur Bisnis Indonesia, Senin (7/8/2023).
Melalui beragam informasi yang berasal dari proyek penelitian mahasiswa ITB Cirebon juga dari hasil penataan yang terintegrasi, diharapkan proses pembangunan bisa dilakukan seimbang dan berorientasi tujuan.
Selain soal data dari potensi di Metropolitan Rebana, juga bakal ditampilkan tantangan yang terjadi di masyarakat sehingga penanganan dan pengelolaan bisa berbasis akademik dan data.
Meski baru beroperasi kegiatan belajar mengajar pada 2021, namun Sukoyo mengatakan, ITB Cirebon sudah mengorientasikan pendidikan menuju ke arah pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) yang dibutuhkan di Kawasan Metropolitan Rebana.
Baca Juga
"Sehingga nanti kita bisa mencetak mahasiswa yang sesuai dengan kebutuhan objektif di kawasan ini, apalagi kita sedang menuju menyerap maksimal mahasiswa asal Jawa Barat yakni 60 persen, saat ini baru 40 persenan," jelasnya.
Saat ini kata dia, baru ada lima fakultas dan tujuh program studi. Yakni, Program Studi Planologi, Teknik Industri, Kriya, Perminyakan, Geofisika, Pertambangan dan Oceanography.
"Rencananya nanti akan ada 22 program studi," ujar Sukoyo.
Bisnis Indonesia perwakilan Jawa Barat menggelar Program Jelajah Investasi Jabar Juara 2023. Perjalanan jurnalistik ini turut didukung oleh Humas Jabar dan Dinas Komunikasi dan Informatika Jawa Barat, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Jawa Barat, Dinas Sumber Daya Air (DSDA), Dinas Perumahan dan Pemukiman Jabar, Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang (DBMPR), Pemerintah Kabupaten Sumedang, Bank BJB, Migas Utama Jabar, Bank Indonesia Jawa Barat, EIGER dan JNE.