Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ridwan Kamil Lepas Tim Jelajah Metropolitan Rebana 2 Via Daring

Menurut Ridwan Kamil, di situasi pandemi kali ini Bisnis Indonesia tetap berupaya mengawal kebijakan pengembangan kawasan Metro Rebana yang diinisiasi Pemprov Jawa Barat.
Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat mengikuti seremoni pelepasan tim Jelajah Metropolitan Rebana 2 secara daring dari Gedung Pakuan, Senin (28/6/2021)
Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat mengikuti seremoni pelepasan tim Jelajah Metropolitan Rebana 2 secara daring dari Gedung Pakuan, Senin (28/6/2021)

Bisnis.com, BANDUNG — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil kembali melepas tim Jelajah Metropolitan Rebana 2 Bisnis Indonesia, Senin (28/6/2021) di Gedung Pakuan, Bandung.

Berbeda dengan pelepasan sebelumnya, acara kali ini digelar secara daring mengingat kondisi pandemi Covid-19 yang masih mengkhawatirkan. Hadir dalam pelepasan tersebut Presiden Direktur PT Jurnalindo Aksara Grafika Lulu Terianto, Pemimpin Redaksi Bisnis Indonesia Maria Yulia Benyamin, Direktur Pemasaran PT Jurnalindo Aksara Grafika Hery Trianto.

Berikut turut hadir Kepala Bappeda Jabar Ferry Sofwan Arief, Kadiskominfo Jabar Setiaji, Kepala Bappeda Sumedang Tuti Ruswanti mewakili Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir.

Presiden Direktur PT JAG Lulu Terianto mengatakan untuk kesekian kalinya Bisnis Indonesia mendapatkan dukungan penuh dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan sejumlah mitra untuk menggelar program jurnalistik sejak 2020 lalu.

Menurutnya di situasi pandemi kali ini, Bisnis Indonesia tetap berupaya mengawal kebijakan pengembangan kawasan Metro Rebana yang diinisiasi Pemprov Jawa Barat. Menurutnya tanggung jawab pemerintah daerah di masa pandemi sangat berat, mengendalikan Covid-19 sekaligus membangkitkan perekonomian.

“Kami menyadari situasi saat ini adalah situasi yang penuh ujian bagi pemerintah daerah, bagaimana sekuat tenaga, bekerja keras menangani lonjakan kasus Covid-19 namun di sisi lain terus menjaga agar ekonomi bisa tetap tumbuh. Tantangan tidak mudah,” katanya.

Namun pihaknya berharap adanya program Jelalah Metropolitan Rebana 2 bisa menunjukan pada para pembaca Bisnis Indonesia bahwa Pemerintah Provinsi Jawa Barat, pemerintah daerah dan stakeholder terkait betul-betul serius menangani pandemi dan masalah ekonomi.

“Kami berharap produk jurnalistik ini bisa bermanfaat agar pembaca kami bisa mengetahui ikhtiar luar biasa ini, khususnya mampu memberikan gambaran berbagai potensi yang ada di kawasan Rebana yang kita banggakan bersama,” katanya.

Program Jelajah Metropolitan Rebana 2 Bisnis Indonesia kembali terselenggara berkat dukungan Pemerintah Kabupaten Sumedang, Diskominfo Jawa Barat, PT Astra Tol Cipali, Bank Indonesia Perwakilan Cirebon dan PT Migas Hulu Jabar ONWJ.

--


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper