Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pasang PJU Hampir di 6.000 Titik, Hengky Kurniawan Resmikan Bandung Barat Caang

Jumlah JPU yang dipasang baru tersebut belum cukup untuk menerangi seluruh wilayah KBB yang sangat luas, meliputi 16 Kecamatan dan 165 Desa.
Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan meresmikan Bandung Barat Caang dengan memasang ribuan Penerangan Jalan Umum (PJU) di banyak titik di KBB.
Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan meresmikan Bandung Barat Caang dengan memasang ribuan Penerangan Jalan Umum (PJU) di banyak titik di KBB.

Bisnis.com, BANDUNG -- Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan meresmikan Bandung Barat Caang dengan memasang ribuan Penerangan Jalan Umum (PJU) di banyak titik di KBB. Hal ini dilakukan untuk memperlancar aktivitas warga dan mencegah aksi kriminal.

"Hari ini kita resmikan Bandung Barat Caang, ada hampir 6.000 titik yang akan dipasang PJU di Bandung Barat. Kita tuntaskan janji politik," ujarnya, dikutip Senin (18/2023).

Dia mengaku jumlah JPU yang dipasang baru tersebut belum cukup untuk menerangi seluruh wilayah KBB yang sangat luas, meliputi 16 Kecamatan dan 165 Desa.

Namun, pihaknya berjanji akan terus melanjutkan pemasangan JPU di tahun depan mengingat kebutuhan penerangan jalan di Bandung Barat sangat banyak.

"Saya sudah titip untuk terus dilakukan Dishub KBB karena kalau ditotal kebutuhannya mencapai 20 ribu PJU," katanya.

Menurutnya, penerangan jalan punya arti yang sangat penting dan sejalan dengan program Bandung Barat Leucir dengan membangun infrastruktur jalan demi mempermudah aktivitas warga dan mendukung pariwisata.

Selain itu, kaya Hengky, penambahan PJU juga bermanfaat untuk meminimalisir kejahatan di jalan raya yang biasa beraksi di daerah minim penerangan.

"Kalau terang seperti ini maka tidak ada lagi oknum kejahatan yang beroperasi. Masyarakat juga terbantu karena aktivitas masyarakat semakin lancar," katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Bandung Barat Fauzan Azima mengatakan program Bandung Barat Caang diresmikan bertepatan Hari Perhubungan Nasional yang jatuh setiap 17 September.

"Mudah mudahan ini momentum Bandung Barat Caang yang sudah dicanangkan bisa memberikan dampak positif kepada masyarakat khususnya keamanan dan keselamatan di jalan," katanya.

Dia menjelaskan pada tahun ini, pemasangan PJU akan dilakukan di 5.893 titik dengan total panjang jalan yang dilayani 235,72 Km yang tersebar di wilayah KBB, untuk jalan kabupaten maupun jalan desa.

"Targetnya sampai akhir Desember 2023. Mudah-mudahan bisa terealisasi sesuai dengan waktu yang telah ditetapkan, mudah-mudahan masyarakat bisa menerima manfaat sesuai harapan," katanya.

Selain penerangan jalan, Dishub KBB juga fokus untuk melakukan edukasi kepada masyarakat terkait keamanan dan keselamatan di jalan raya, denhan melibatkan jajaran kepolisian dan stakeholders terkait lainnya.

Pihaknya juga akan mensosialisasikan Peraturan Bupati yang baru terbit tentang Pelayanan Angkutan, salah satunya terkait batas usia kendaraan.

"Kami berharap akan memberikan dampak terhadap pelayanan angkutan yang lebih baik, tertib izin dan layak jalan," katanya. (K67)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dadi Haryadi
Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper