Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hari Ini, Operasi Pasar Murah Digelar di 7 Kecamatan di Sumedang

Dalam kegiatan OPM ini masyarakat bisa mendapatkan paket sembako, seperti 5 kilogram beras, 2 liter minyak goreng, 2 kilogram terigu dan 2 kilogram gula putih.
Produk minyak goreng curah kemasan besutan Kementerian Perdagangan, Minyakita - Dok. Kemendag.
Produk minyak goreng curah kemasan besutan Kementerian Perdagangan, Minyakita - Dok. Kemendag.

Bisnis.com, SUMEDANG - Hari ini, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Jawa Barat bersama DISKOPUKM PP Kabupaten Sumedang bakal menggelar operasi pasar murah (OPM) bersubsidi di beberapa Kecamatan.

Kabid Perdagangan DISKOPUKMPP Kabupaten Sumedang Somali mengatakan, pada operasi pasar kali ini setidaknya akan digelar di tujuh Kecamatan, yaitu di Kecamatan Sumedang Selatan, Sumedang Utara, Sukasari, Tanjungkerta, Jatinangor, Darmaraja, dam Paseh.

"Untuk pelaksanan rencana secara serentak di tujuh kecamatan tersebut," jelas Somali, Rabu (13/4/2023).

Operasi pasar menurutnya merupakan salah satu upaya menekan inflasi yang kerap melambung saat momentum Ramadan dan Idulfitri.

Dia juga berharap daya beli masyarakat tetap terjaga di momen besar umat muslim di seluruh dunia tersebut.

Nantinya, dalam kegiatan OPM ini masyarakat bisa mendapatkan paket sembako, seperti 5 kilogram beras, 2 liter minyak goreng, 2 kilogram terigu dan 2 kilogram gula putih.

"Untuk satu paket ini bila harga normal sekitar Rp160.000 namun pada kegiatan OPM ini masyarakat cukup membeli satu paket seharga Rp85.500 dan sisanya disubsidi pemerintah," jelasnya.

Nantinya sekitar 3.000 penerima bantuan akan diberikan tiket yang nantinya bisa ditukarkan dengan pembelian paket sembako murah di tujuh titik lokasi OPM di Kabupaten Sumedang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dea Andriyawan
Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper