Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil SNMPTN 2021, Unpad Terima 1.512 Mahasiswa Baru. Cek Link di Sini

Dari segi total pendaftar, Unpad menjadi PTN dengan jumlah pendaftar terbanyak di Indonesia, yaitu 42.034 orang.
Laman SNMPTN 2021
Laman SNMPTN 2021

Bisnis.com, BANDUNG - Pengumuman Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri atau SNMPTN sudah bisa diakses di laman https://pengumuman-snmptn.ltmpt.ac.id/ atau di mirror link https://snmptn.unpad.ac.id/ pada Senin (22/3) pukul 15.00 WIB.

Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Universitas Padjadjaran (Unpad) Arief S. Kartasasmita mengatakan sebanyak 1.512 calon mahasiswa baru lolos ke Unpad melalui jalur SNMPTN. Dari segi total pendaftar, Unpad menjadi PTN dengan jumlah pendaftar terbanyak di Indonesia, yaitu 42.034 orang.

“SNMPTN Unpad diikuti peserta dari 34 provinsi serta WNI lulusan sekolah menengah atas dari luar negeri, yaitu Malaysia dan Singapura,” tambah Direktur Pendidikan dan Internasionalisasi Unpad Mohamad Fahmi, dikutip dari laman unpad.ac.id, Selasa (23/3/2021).

Ada sejumlah program studi Unpad dengan tingkat keketatan tertinggi se-Indonesia pada SNMPTN. Fahmi menjelaskan, pada kelompok Saintek, prodi Teknik Informatika, Farmasi, dan Psikologi masuk 10 besar prodi dengan tingkat keketatan tertinggi di Indonesia.

Rasio keketatan prodi Teknik Informatika sebesar 1:61 dan menduduki peringkat pertama sebagai prodi terketat di Indonesia. Disusul dengan Farmasi (1:52) pada peringkat kelima dan Psikologi (1:52) pada peringkat kesepuluh.

Tujuh prodi Saintek lainnya dengan tingkat keketatan tertinggi di Unpad adalah Keperawatan (1:32), Kedokteran (1:22), Ilmu Aktuaria (1: 21), Statistika (1:20), Teknologi Pangan (1:18), Kedokteran Gigi (1:17), dan Teknik Elektro (1:15).

Sementara pada kelompok Sosiohumaniora, Manajemen dan llmu Komunikasi masuk sebagai 10 besar prodi dengan tingkat keketatan tertinggi se-Indonesia.

Prodi Manajemen memiliki rasio keketatan 1:65 dan menduduki peringkat kedua prodi terketat di Indonesia, sedangkan Ilmu Komunikasi memiliki rasio keketatan 1:58 dan menduduki peringkat keempat prodi terketat di Indonesia.

Adapun tujuh prodi Sosiohumaniora dengan tingkat keketatan tertinggi di Unpad adalah Akuntansi (1:30), Bisnis Digital (1:27), Televisi dan Film (1:26), Hubungan Internasional (1:26), Sastra Inggris (1:25), Kesejahteraan Sosial (1:23), Sosiologi (1:21), dan Administrasi Bisnis (1:20).

Prodi Peminat Terbanyak

Selain prodi dengan keketatan tertinggi, Unpad juga memiliki prodi dengan jumlah peminat terbanyak pada SNMPTN.

Fahmi memaparkan, untuk kelompok Saintek, lima prodi dengan jumlah peminat terbanyak di SNMPTN antara lain Farmasi (2.250), Psikologi (2.248), Kedokteran (1.950), Teknik Informatika (1.907).

Sementara untuk kelompok Sosiohumaniora, lima prodi dengan jumlah peminat terbanyak di SNMPTN adalah Manajemen (2.559), Ilmu Komunikasi (2.241), Hukum (1.592), Akuntansi (1.550), dan Hubungan Internasional (1.191).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ajijah
Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper