Bisnis.com,BANDUNG--Menteri Keuangan Sri Mulyani menyambut baik gelaran Infrastructure Summit yang dihela oleh puluhan universitas di Indonesia.
Sri Mulyani mengatakan ada 31 universitas yang tergabung dalam University Network ID yang memiliki komitmen dalam pembangunan infrastruktur di Indonesia.
"Kita harap pertemuan dari 31 universitas ini yang semuanya memiliki komitmen untuk bekerja sama di dalam memikirkan membangun semua infrastrukur di Indonesia melihat dari semua aspek secara komprehensip," katanya di Unpad, Bandung, Jumat (26/4/2019).
Menurutnya peran kampus diharapkan akan bisa meningkatkan keikutsertaan dari semua intelektual universitas. Sehingga program pembangunan infrastuktur di indonesia akan lebih berkualitas semakin baik dan melihat dari semua sisi. "Ini semuanya membutuhkan pemikiran bersama dari seluruh universitas," tuturnya.
Sri menilai bergabungnya 31 dimana pada 2019 ini Unpad menjadi tuan rumah menunjukan upaya kampus untuk terus meningkatkan kapasitas.
"Ini juga salah satu upaya untuk terus meningkatkan minat juga kapasitas kapasitas universitas di Indonesia akan mampu terlibat di dalam pemikiran dan proses pembangunan bahkan juga melakukan evaluasi pada program-program infrastrukur yang ada di Indonesia," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Wisnu Wage Pamungkas
Editor : Ajijah
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
3 hari yang lalu
OJK Gandeng FSS Korea Tingkatkan Pengawasan Sektor Keuangan
5 jam yang lalu