Bisnis.com, BANDUNG - Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) akan meningkatkan peluang pembiayaan perbankan syariah bagi para pelaku ekonomi kreatif.
Deputi Akses Permodalan Bekraf Fadjar Hutomo mengatakan pembiayaan tersebut bertujuan untuk membantu mengembangkan usaha para pelaku ekonomi kreatif. Terdapat lima bank yang sudah berpartisipasi dalam pembiayaan perbankan antara lain BNI Syariah, BRI Syariah, Bank Mandiri Syariah, Bank Muamalat dan Bank Panin Dubai Syariah.
"Diharapkan peluang pelaku ekonomi kreatif dapat mengakses pembiayaan perbankan syariah lebih besar dan mudah," ujar Fadjar, pada Jumat (22/9/2017).
Salah satu sektor ekonomi kreatif yang mendapatkan peluang pembiayaan adalah perfilman. Film Indonesia yang berjudul Iqra 2 merupakan contoh keterlibatan bank syariah dalam permodalannya. Lebih lanjut, Fadjar menjelaskan peluang pembiayaan ini tidak hanya fokus pada perfilman saja tapi juga fokus pada sektor kreatif lainnya.
Sementara itu, Direktur Penelitian, Pengembangan, Pengaturan dan Perizinan Perbankan Syariah Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Deden Firman Herdansyah mengatakan perkembangan perbankan syariah di Indonesia per Juli 2017 mencapai 1.028,93 triliun atau setara 77,23 miliar USD.
Selain terus mengalami perkembangan, perbankan syariah di Indonesia juga telah memiliki kelembagaan yang lengkap sehingga yang dibutuhkan hanyalah partisipasi aktif masyarakat terhadap bank syariah.
"OJK akan terus memperbaiki kualitas layanan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, khususnya para pelaku ekonomi kreatif," ujar Deden.