Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Gempa 5.0 M di Kabupaten Bandung dan Garut, BPBD Jabar Cek Lokasi Terdampak

Gempa bumi 5.0 Magnitudo terjadi di wilayah Kabupaten Bandung dan Garut, Rabu (18/9/2024) pukul 09:41 WIB.
ilustrasi dampak gempa / Freepik
ilustrasi dampak gempa / Freepik

Bisnis.com, BANDUNG--Gempa bumi 5.0 Magnitudo terjadi di wilayah Kabupaten Bandung dan Garut, Rabu (18/9/2024) pukul 09:41 WIB. 

Berdasarkan data sementara dari BPBD Jawa Barat, ada dua wilayah yang terdampak. Pranata Humas Ahli Muda BPBD Jawa Barat Hadi Rahmat mengatakan, saat ini baru ada dua laporan yang terdampak dari peristiwa gempa ini. 

Menurutnya dari skala gempa dampak ini bisa  membuat kerusakan bangunan. "Kecamatan Pangalengan dan di Kertasari," katanya. 

Sementara, untuk data lebih pasti bangunan ini apakah rumah atau lainnya, Hadi memastikan kini tim BPBD masih melakukan pendataan di lapangan. 

"Selebihnya masih dalam pengecekan," kata dia. 

Hadi menambahkan berdasarkan laporan gemoa ini turut dirasakan kuat selama 3-5 detik di Kabupaten Bandung, masyarakat panik dan sempat keluar rumah. 

Kemudian di Kabupaten Garut, gempa dirasakan dedang selama 3-5 detik, dan masyarakat tidak panik. 

"Kabupaten Bandung Barat, gempa dirasakan sedang selama 3-5 detik, masyarakat tidak panik, dan BPBD Kab. Bandung Barat monitoring perkembangan pascagempa," pungkasnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper