Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemrov Jabar Alokasikan Rp15 Miliar untuk Revitalisasi Pasar Palimanan Cirebon

Pemprov Jabar mengalokasikan anggaran sebesar Rp15 miliar untuk revitalisasi Pasar Palimanan di Kecamatan Palimanan, Kabupaten Cirebon pada 2024 ini.
Ilustrasi. Aktivitas jual beli kebutuhan pokok di Pasar Minggu. Bisnis/Nurul Hidayat
Ilustrasi. Aktivitas jual beli kebutuhan pokok di Pasar Minggu. Bisnis/Nurul Hidayat

Bisnis.com, CIREBON - Pemerintah Provinsi Jawa Barat mengalokasikan anggaran sebesar Rp15 miliar untuk revitalisasi Pasar Palimanan di Kecamatan Palimanan, Kabupaten Cirebon pada 2024 ini.

Kepala Bidang Sarana dan Pelaku Distribusi pada Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperdagin) Kabupaten Cirebon Ardiles Alfa Jatiwantoro mengatakan, untuk pembangunan pasar tersebut saat ini masih dalam tahap lelang di Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE).

"Sekarang lelang, kalau ada pemenang akan dilakukan pembangunan secepatnya hingga 12 Desember 2024," kata Ardiles si Kabupaten Cirebon, Selasa (16/7/2024).

Disebutkan Ardiles, anggaran Rp15 miliar yang dialokasikan tersebut untuk pembangunan 145 kios baru. Selain itu, untuk penataan ulang kawasan Pasar Palimanan yang dianggap tidak sesuai dengan jumlah pedagang.

Menurut Ardiles, pasar tersebut akan dibangun berlantai dua lantaran keterbatasan tanah yang dimiliki pemerintah Kabupaten Cirebon. "Nanti setelah jadi di depan pasar pasti akan tampak luas. Juga ingin menertibkan parkir di bahu jalan dan menempatkan parkir di dalam," katanya.

Sebelumnya, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Jawa Barat melakukan verifikasi tiga pasar di wilayah Jawa Barat untuk direvitalisasi pada 2024.

Kepala Disperindag Jabar Noneng Komara Nengsih mengatakan tiga pasar tersebut berada di Kabupaten Karawang dan Kabupaten Cirebon.

Noneng memastikan, pemerintah pada 2024 segera memperbaiki pasar tersebut hingga dalam kondisi laik. “Kami akan kawal tiga pasar ini bisa kembali dalam kondisi baik,” kata Noneng.

Dua tahun lalu, Gubernur Jawa Barat periode 2018-2023, Ridwan Kamil meresmikan hasil revitalisasi Pasar Pasalaran di Kabupaten Cirebon. 

Revitalisasi pasar di Kabupaten Cirebon tersebut merupakan program dari Pasar Juara yang merupakan irisan dari visi misi Jabar Juara lahir dan batin.

Anggaran yang digunakan revitalisasi pasar ini menggunakan Bantauan Keuangan (Bankeu) Provinsi Jawa Barat, yang dikerjakan oleh pemerintah daerah sebanyak Rp9 miliar.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Hakim Baihaqi
Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper