Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Perusahaan Galangan Kapal di Cirebon Diakuisisi Pengusaha Perempuan

PT Hacienda Ocean Industri (HOI) yang sudah beroperasi sejak 2007 ini bergerak dalam bidang pembangunan kapal baru, perbaikan, dan konversi kapal.
Perusahaan galangan kapal di Cirebon, PT Hacienda Ocean Industri (HOI) kini diakuisisi oleh pengusaha perempuan, Martha Stefanie (keempat kiri, berkacamata hitam)
Perusahaan galangan kapal di Cirebon, PT Hacienda Ocean Industri (HOI) kini diakuisisi oleh pengusaha perempuan, Martha Stefanie (keempat kiri, berkacamata hitam)

Bisnis.com, CIREBON - Perusahaan galangan kapal di Cirebon, PT Hacienda Ocean Industri (HOI) kini diakuisisi oleh pengusaha perempuan, Martha Stefanie. Ekpansi tersebut untuk memenuhi kebutuhan kapal berkualitas di Indonesia.

Perusahaan yang sudah ada sejak 2007 ini bergerak dalam bidang pembangunan kapal baru, perbaikan, dan konversi kapal. Akuisisi tersebut merupakan cara untuk meningkatkan daya saing para nelayan di Kawasan Cirebon.

"HOI di kawasan nelayan ini diharapkan mampu menolong nelayan kalau ingin memperbaiki kapalnya. Sehingga tidak perlu jauh-jauh ke Tegal atau wilayah lainnya,” kata Martha, Senin (3/6/2024).

Martha mengatakan, galangan kapal berdiri di atas lahan seluas dua hektare dengan fasilitas lima lajur untuk doking kapal. Selain itu, perusahaan tersebut pun sudah mengantongi standar mutu ISO manajemen, implementasi K3, serta manajemen lingkungan.

Tidak hanya itu, lanjut Martha, HOI dianggap sudah mumpuni lantaran sudah memiliki sistem kerja yang sudah terbentuk dan tenaga kerja yahli dalam bidangnya. Sehingga, nantinya mampu tercipta dan menghasilkan kapal-kapal berkualitas.

“Saya melihat HOI bisa menjadi market leader untuk perusahaan galangan kapal di Indonesia. Keberadaan HOI dikawasan Kejawanan ini harus dapat mensejahterakan nelayan, masyarakat sekitar dan tentu saja pemerinta,” kata Martha.

Martha pun mengaku, keputusannya mengambil alih kepemilkan saham HOI bukan hanya mencari untung saja, melainkan mengambil kesempatan untuk bersama-sama membangun Indonesia melalui sektor maritim.

Selain itu Martha menjelaskan dengan akusisi ini, ia ingin menunjukan kalau Perempuan juga dapat menjalankan usaha yang biasanya dipimpin oleh kau madam.

“Ini bukti nyata kalau kaum Perempuan dapat menjalankan karir Dimana pun, dan saya akan bawa galangan anak bangsa ini menjadi kelas internasional,” kata Martha.

"Mengajak kaum perempuan di Indonesia bisa berkarya sesuai dengan kemampuannya. Karena saat ini Perempuan Indonesia sudah sangat cerdas dan pintar. Apalagi pemerintah telah memberikan kesempatan yang sama untuk kaum Perempuan," imbuhnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Hakim Baihaqi
Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper