Bisnis.com, BANDUNG — Penjabat Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono mengakui momen mudik lebaran kerap menjadi waktu migrasi perantau ke Kota Kembang.
Untuk itu, ia mengimbau bagi setiap orang yang ingin mengadu peruntungan di Kota Bandung untuk mempertimbangkannya kembali. Salah satunya memiliki tujuan yang jelas.
"Kami mengimbau kepada warga yang akan kembali ke Kota Bandung untuk memiliki tujuan yang jelas. Apakah itu untuk melanjutkan sekolah, kuliah atau mau bekerja," ujar Bambang, di Kota Bandung, Minggu (14/4/2024).
Bambang mengatakan, kerap terjadi masalah sosial ketika perantau yang tiba di Kota Bandung tidak memiliki tujuan yang jelas.
"Sudah ada pekerjaan yang menampung sebelum memutuskan untuk kembali ke Kota Bandung. Dengan demikian, kita semua dapat merasa lebih nyaman," tambahnya.
Dengan memiliki tujuan yang jelas dan memastikan keberadaan pekerjaan yang menampung, Bambang berharap, warga yang kembali ke Kota Bandung dapat memberikan kontribusi yang lebih besar dalam pembangunan kota dan menciptakan lingkungan yang lebih baik untuk semua orang.
Baca Juga
“Dengan memastikan bahwa warga memiliki tujuan yang jelas dan akses terhadap pekerjaan yang layak, Kota Bandung dapat terus berkembang sebagai pusat pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan bagi seluruh masyarakatnya," katanya.