Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemkab Cirebon Lelang 31 Proyek Jalan

Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kabupaten Cirebon melelang 31 paket untuk pekerjaan perbaikan ruas jalan pada 2023 ini.
Ilustrasi/Bisnis
Ilustrasi/Bisnis

Bisnis.com, CIREBON - Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kabupaten Cirebon melelang 31 paket untuk pekerjaan perbaikan ruas jalan pada 2023 ini. Kondisi puluhan ruas jalan tersebut semakin dikeluhkan masyarakat.

Kepala Bidang Bina Marga Dinas PUTR Kabupaten Cirebon Tomy Hendrawan menyebutkan 31 ruas jalan dengan total panjang 40,8 kilometer yang bakal diperbaiki ini, dalam kondisi rusak sedang hingga berat.

Menurut Tomi, ada tiga ruas jalan di Kabupaten Cirebon yang mengalami kerusakan berat dan menjadi perhatian publik, yaitu Jalan Jatiseeng-Pabuaran, Jalan Ki Gede Cangkring, dan jalan di Kawasan Wisata Batik Trusmi.

“Sudah masuk tahap lelang dan sekarang sedang masa sanggah. Mudah-mudahan 15 Mei sekarang sudah berkontrak dan siap dikerjakan,” kata Tomi di Kabupaten Cirebon, Selasa (9/5/2023).

Tomi mengatakan, anggaran yang disiapkan untuk perbaikan jalan pada 2023 ini sebesar Rp109 miliar. Ratusan miliar tersebut untuk rekonstruksi jalan, pemeliharaan, hingga pembuatan jembatan baru.

Ditambahkan, Tomi jumlah anggaran pendapatan belanja daerah (APBD) untuk perbaikan jalan pada 2023 ini lebih kecil dibandingkan tahun sebelumnya. Sehingga tahun ini masih menyisakan 167 jalan dengan kondisi rusak.

“Sebenarnya jalan rusak itu tidak hanya di Kabupaten Cirebon saja, tetapi seluruh daerah juga sama. Kondisi rusak ini terjadi pascapandemi Covid-19, sehingga harus dilakukan refocusing anggaran,” kata Tomi.

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, total panjang  jalan di Kabupaten Cirebon yaitu, 1.240 kilometer.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, ruas jalan dengan kondisi rusak sedang sepanjang 137,51 kilometer, dan 69,40 kilometer mengalami rusak berat.

Sementara, ruas jalan di Kabupaten Cirebon yang dalam kondisi mantap sepanjang 1.033 kilometer.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Hakim Baihaqi
Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper