Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Libur Nataru, Wisatawan ke Pangandaran Diprediksi Membeludak

Kepala Disparbud Jabar Benny Bachtiar mengatakan jumlah wisatawan yang datang ke Pangandaran bakal lebih besar dibandingkan perayaan Idulfitri 2022.
Pantai Pangandaran
Pantai Pangandaran

Bisnis.com, BANDUNG--Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Jawa Barat memprediksi Pangandaran akan menjadi destinasi paling favorit saat libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023.

Kepala Disparbud Jabar Benny Bachtiar mengatakan jumlah wisatawan yang datang ke Pangandaran bakal lebih besar dibandingkan perayaan Idulfitri 2022.

"(Kunjungan wisatawan ke Pangandara) akan melebihi kapasitas, dan akan lebih besar dari Hari Raya Idulfitri kemarin, dan bisa mencapai 150 persenan dari kapasitas yang ada," katanya di Bandung, Senin (19/12/2022).

Menurutnya acara umum wisatawan akan banyak datang ke objek wisata yang ada di Pangandaran. Selain itu Bogor Raya, Bandung Raya juga diprediksi akan mengalami peningkatan wisatawan.

"Kami sudah rapat koordinasi berkaitan dengan titik-titik wisatawan yang ada di Bandung raya, Bogor raya terutama dikawasan Lembang, Ciwidey, dan puncak karena dikhawatirkan akan membeludak sangat luar biasa," ungkapnya.

Disparbud Jabar sendiri akan membuat sejumlah langkah guna mengantisipasi lonjakan wisatawan ini. Hal itu juga dikolaborasikan dengan pihak kepolisian maupun Dinas Perhubungan (Dishub).

"Kami sudah melakukan check and recheck di lapangan bersama-sama dengan Dishub. Dan insyaallah pada saat pelaksanaannya nanti (nataru) kita akan melakukan monitoring di lapangan," katanya.

Sebelumnya, Benny mengatakan, kunjungan wisatawan baik domestik maupun mancanegara diprediksi akan mengalami peningkatan di akhir tahun 2023. Peningkatan juga akan lebih besar dari tahun sebelumnya.

"Perhitungan tahun kemarin saja kurang lebih 6-7 juta (wisatawan), dan untuk di akhir tahun ini (2022) itu bisa berlipat-lipat bisa mencapai 12-18 juta untuk destinasi wisata di Jabar," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper