Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Suara Kadin Jabar untuk Anindya Bakrie

Calon Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Anindya N Bakrie mendapat dukungan penuh dari pengurus Kadin Jabar untuk melangkah menjadi Ketua Umum.
Calon Ketua Umum Kadin Anindya Bakrie (tengah bawah) ditemani Ketua Kadin Jabar Cucu Sutara (kiri bawah) berfoto bersama Gubernur Jabar Ridwan Kamil di Gedung Pakuan/Bisnis
Calon Ketua Umum Kadin Anindya Bakrie (tengah bawah) ditemani Ketua Kadin Jabar Cucu Sutara (kiri bawah) berfoto bersama Gubernur Jabar Ridwan Kamil di Gedung Pakuan/Bisnis

Bisnis.com, BANDUNG - Calon Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Anindya N Bakrie mendapat dukungan penuh dari pengurus Kadin Jabar untuk melangkah menjadi Ketua Umum.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Kadin Jabar Cucu Sutara dalam Silaturahmi Calon Ketua Umum Kadin Indonesia Bersama Pengurus Kadin Jawa Barat, Kadin Kabupaten/Kota dan Asosiasi se-Jawa Barat, di Hotel Aryaduta, Kota Bandung, Selasa (9/3/2021).

Menurut Cucu, sosok Anindya Bakrie sudah tidak usah diragukan lagi untuk mengurus dan memimpin Kadin. Pasalnya, sudah lebih dari 15 tahun Anindya berkecimpung dalam organisasi tersebut.

"Sudah tidak usah diragukan lagi, kapasitas Pak Anindya di Kadin sudah teruji," kata Cucu.

Apa lagi kata Cucu, Anindya sudah tiga kali menjadi Wakil Ketua Umum Kadin Indonesia. Sehingga, Anindya sudah memiliki pengalaman tiga kali membantu ketua umum yang berbeda dalam menjalankan roda organisasi.

Untuk itu, Cucu memastikan Kadin Jabar dan Kadin di 27 kota kabupaten lainnya akan menitipkan amanah kepada Anindya untuk memimpin Kadin Indonesia.

Menurut Cucu, ada beberapa pekerjaan rumah yang akan dititipkan kepada Anindya. Salah satu yang paling besar adalah sisi pemulihan ekonomi. Ia meminta Anindya bisa berperan dalam pemulihan ekonomi bersama Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Daerah.

"Tadi juga sudah ketemu dengan pak Gubernur Jawa Barat nitip ke Pak Anin untuk membawa investor ke Jawa Barat,l katanya.

Selain itu, Ketua Dewan Kehormatan Kadin Jabar, Agung Suryamal Sutrisno mengatakan, Anindya memang sudah saatnya unjuk gigi untuk memimpin Kadin.

Agung menilai, pengalaman dan juga rekam jejak anak sulung dari pengusaha Aburizal Bakrie ini sudah cukup mentereng.

"Saya berharap Pak Anin bisa mengembalikan kejayaan kadin seperti saat dipimpin pak Aburizal Bakrie," jelasnya. (K34)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dea Andriyawan
Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper