Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Oded Minta Warga Bandung Tidak Offside Tanggapi Hasil Pemilu 2019

Bisnis.com, BANDUNG — Walikota Bandung, Oded M Danial mengimbau masyarakat jangan sampai offside atau berlebihan dalam menanggapi hasil Pemilihan Umum 2019 ini.

"Mudah-mudahan kita bisa menahan diri selama pesta politik ini, sehari, dua hari ini jangan sampai ada hal-hal [gangguan kondusifitas] ketika kita sebagian ada yang offside," kata Oded usai mencoblos di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 3 Kelurahan Sukaraja, Kecamatan Cicendo, Kota Bandung, Rabu (17/4).

Siapapun yang terpilih, baik anggota legislatif maupun presiden dan wakil presiden, dia mengimbau masyarakat untuk menerima keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU) terkait hasil perhitungan resmi. Sehingga masyarakat tidak perlu memantik perselisihan saat jagoan yang didukungnya tidak terpilih.

"Jangan ada yang offside, karena biasanya persoalan itu muncul ketika ada yang offside," katanya.

Mengatasi hal tersebut, dia mengaku, Pemkot Bandung telah bekerjasama dengan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dalam melakukan sosialisasi kepada masyarakat terkait Pemilu. Ia harap masyarakat terus bersama menjaga kondusifitas pada penyelenggaraan pemilu kali ini. Sebelumnya ia mengaku telah melakukan sosialisasi terkait keamanan ke setiap wilayah. 

"Kondusifitas yang sudah luar biasa biasa ini tolong diindahkan oleh semuanya," kata dia. (K34)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dea Andriyawan
Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper