Bisnis.com, BANDUNG – Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Ekuitas mencetak 364 wisudawan berprestasi.
Wisudawan tersebut terdiri dari 19 orang dari program studi Magister Manajemen, 189 orang Sarjana Ekonomi dari program studi Manajemen, 117 orang dari program studi Akuntansi, 14 orang Ahli Madya dari program studi Akuntansi dan 25 dari program studi Keuangan dan Perbankan.
Wisuda Gelombang II tahun akademik 2017/2018 ini pun mencetak 53 lulusan dengan predikat Cumlaude.
Ketua STIE Ekuitas Martha Fani mengatakan mereka yang diwisuda merupakan para lulusan yang mengikuti suatu program pendidikan dengan sangat baik. Namun, untuk mencapai keberhasilan itu diperlukan kerja keras, energi, pikiran, biaya dan doa dari wisudawan dan orang tua.
“Keberhasilan seorang peserta didik merupakan investasi sumberdaya insani dari mahasiswa dan orang tua,” ujar Martha, Kamis (29/11/2018).
Martha memaparkan dengan diluluskannya 364 wisudawan ini, diharapkan alumni harus sudah siap menghadapi tantangan di masa depan. Alumni harus siap merespons dan mengatasi tantangan dengan cerdas.
“Kami berpesan agar para wisudawan dapat menjaga citra positif sebagai alumni karena kualitas perguruan tinggi ditentukan pula oleh alumninya,” katanya.
STIE Ekuitas merupakan lembaga pendidikan yang sudah mendapatkan tempat yang baik di hati masyarakat. Hal tersebut dilihat dari peningkatan jumlah peminat yang ingin menimba ilmu di lembaga ini.
Pada tahun akademik 2018/2019, jumlah peminat terdiri dari 1.219 orang dan yang melakukan registrasi sebanyak 700 orang. Sedangkan, jumlah mahasiswa yang sedang mengikuti pendidikan sampai saat ini berjumlah 3.303 orang.