Bisnis.com, BANDUNG – Grab, platform penyedia layanan transportasi on-demand dan pembayaran mobile, memberikan apresiasi bagi mitra GrabCar yang termasuk kedalam kategori Elite.
Partner Engagement Eksekutif Grab Jawa Barat Mawaddi Lubby mengatakan mitra Elite merupakan pengemudi GrabCar yang tidak pernah melakukan pembatalan atau cancel pada penumpang, selalu mendapatkan komentar baik dan bintang 5 dari penumpang, sering melakukan perjalanan serta mendapatkan pendapatan diatas rata-rata pengemudi GrabCar lainnya.
“Apresiasi ini kami nilai setiap tiga bulan dan dari 1.000 mitra di Jawa Barat tersaring 150 pengemudi andalan yang terpilih menjadi mitra Elite,” ujar Mawaddi, pada Kamis (16/8/2018).
Mawaddi menambahkan dengan adanya apresiasi ini diharapkan kinerja para mitra akan terus meningkat karena tidak menutup kemungkinan jika mitra yang sudah masuk kategori Elite periode ini bisa digantikan dengan mitra lainnya di tiga bulan mendatang.
Nantinya, Mitra Elite GrabCar yang terpilih akan mendapatkan berbagai keuntungan diantaranya bisa mengikuti berbagai pelatihan agar performanya bisa dipertahankan, bisa mencicil pajak kendaraan di bank terpilih serta mendapatkan intensif khusus.
Selain momen apresiasi, Grab juga selalu mengadakan berbagai kegiatan untuk membangun para mitra pengemudi dan keluarganya secara berkala melalui pelaksanaan program pendidikan, kesehatan, keuangan, kehidupan sosial dan beragama.
Berbagai kegiatan yang telah dilakukan Grab bersama para mitra pengemudi di Jawa Barat antara lain kopdar mitra, momen apresiasi mitra serta serangkaian kegiatan komunitas mitra seperti Grab Sehat, GrabIbadah, GrabSchool dan GrabFamily.