Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Grab Teken Kerja Sama dengan Primkopau Bandara Husein Sastranegara

Grab Teken Kerja Sama dengan Primkopau Bandara Husein Sastranegara/Bisnis-Novi
Grab Teken Kerja Sama dengan Primkopau Bandara Husein Sastranegara/Bisnis-Novi

Bisnis.com, BANDUNG – Grab, layanan transportasi berbasis online, melakukan kerja sama strategis dengan Primkopau (Primer Koperasi Angkatan Udara) Bandar Udara Internasional Husein Sastranegara Bandung.

Managing Director Grab Indonesia Ridzki Kramadibrata mengatakan kerja sama tersebut bertujuan untuk memberikan kemudahan bagi para penumpang taksi online yang tiba di bandara.

“Para penumpang dapat langsung memesan GrabCar di titik penjemputan resmi yang telah disediakan pihak bandara,” ujar Ridzki, pada Senin (5/2/2018).

Sementara itu, Komandan Lanud Husein Sastranegara Iman Handoyo menjelaskan taksi online yang berada di luar bandara tidak memonopoli taksi konvensional pada umumnya. Para penumpang dapat memilih transportasi mana saja yang dinilai lebih aman dan menguntungkan.

“Namun, taksi online yang kami sediakan memiliki beberapa keuntungan diantaranya para petugas akan membantu proses pemesanan dan membantu memindahkan barang bawaan penumpang,” katanya.

Selain itu, para penumpang tentunya dapat mengetahui tarif GrabCar yang telah disetujui dan harganya pun akan lebih terjangkau.

“Armada resmi GrabCar di Bandara Husein Sastranegara memiliki stiker khusus di jendela belakang mobil dengan tulisan Primkopau,” ujar Iman.

Lebih lanjut, Iman memaparkan sinergi antara Grab dan Primkopau diharapkan dapat menjadi contoh di pangkalan bandar udara lainnya. Menurutnya, dengan kerja sama ini akses pintu gerbang bandara akan lebih tertata karena armada memiliki tempat parkir tersendiri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Novianti
Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper