Bisnis.com, BANDUNG - Banyak yang merasa gagal kurus meskipun sudah melakukan diet secara ekstra. Tak jarang juga yang merasa frustasi lantaran sudah susah payah untuk menurunkan berat badan namun hasilnya nihil.
Di samping itu, tidak sedikit pula yang justru jatuh sakit karena diet yang cenderung salah kaprah. Padahal, menurunkan berat badan butuh kedisiplinan total.
Dibutuhkan tekad yang kuat untuk menurunkan berat badan karena obesitas dapat menyebabkan sejumlah masalah kesehatan seperti kolesterol tinggi, diabetes, tekanan darah tinggi, nyeri sendi, gangguan pencernaan, dan depresi.
Di sisi lain, ada sejumlah alasan mengapa diet bisa gagal sehingga hasil yang diharapkan tidak maksimal. Dilansir Boldsky, berikut penyebabnya:
1. Salah daftar makanan
Jika sudah diet tetapi jenis makanan yang dipilih masih tinggi lemak, tetap saja hal itu menjadi mubazir dan tak maksimal. Pastikan makanan yang dikonsumsi untuk diet memiliki kadar lemak yang rendah namun nilai gizinya masih tinggi.
2. Kurang protein
Banyak orang mencoba menurunkan berat badan dengan mengurangi protein. Padahal, protein yang kurang dalam makanan juga dapat memperlambat metabolisme dan mencegah penurunan berat badan lebih cepat.
3. Makanan kualitas rendah
Di luar sana masih banyak ditemukan makanan yang tidak dapat dipastikan nilai kandungannya. Itulah sebabnya memasak sendiri lebih direkomendasikan ketimbang memilih makanan versi olahan luar.
Makanan olahan dari luar sana dapat menurunkan metabolisme dan mencegah penurunan berat badan apabila tidak diketahui .
4. Kurang olahraga
Kebanyakan orang ingin menurunkan berat badan namun tidak diimbangi dengan olahraga yang cukup. Padahal, mereka tahu bahwa olahraga pun harus teratur.
Pilihlah jenis Olahraga yang mengurangi massa beban bukan sekadar berlari.
5. Makan dengan Teman-teman
Bila seseorang sedang menjalani diet, terutama pada tahap awal, terkadang lupa dengan niatnya saat sudah berkumpul dengan teman-teman.
6. Mengonsumsi gula
Jika benar-benar ingin menurunkan berat badan dengan cepat, titik kuncinya adalah kurangi gula. Batasi minuman manis setiap hari terutama minuman bersoda.
7. Dehidrasi
Kurang minum air mineral menyebabkan dehidrasi. Dehidrasi menghambat laju metabolisme dan mencegah penurunan berat badan. Maka minumlah secukupunya setidaknya 2 liter per hari.
8. Kondisi medis
Bisa jadi ada masalah ketidakseimbangan hormon, tiroid, PCOS (sindrom ovarium polikistik), dan seterusnya. Maka konsultasikan hal itu dengan dokter.
9. Menunda makan
Banyak orang yang ingin menurunkan berat badan cenderung melewatkan makan dengan berpikir bahwa hal itu dapat menurunkan berat badan dengan lebih cepat.
Namun, hal itu justru dapat memperlambat tingkat metabolisme dan menghambat penurunan berat badan yang lebih cepat.
10. Merokok
Nah, ini penting. Beberapa batang rokok dalam sehari bisa mengakibatkan penyakit berbahaya.
Kandungan nikotin dalam rokok memungkinkan penyimpanan sel-sel lemak lebih banyak di dalam tubuh, sehingga memperlambat penurunan berat badan.