Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hati-hati dengan 10 Makanan yang Terlihat Sehat Ini

Ilustrasi/Daily Mail
Ilustrasi/Daily Mail

Bisnis.com, BANDUNG -- Kita sering luput memperhatikan mengenai makanan atau minuman yang terlihat sehat dan diklaim olahannya rendah lemak. Padahal itu belum tentu, apakah makanan itu benar-benar tanpa tambahan gula atau berbahan alami?

Dilansir Daily Mail, ahli gizi Tammy Lakatos Shames akan memberikan tips agar kita selalu waspada terhadap makanan atau minuman yang terlihat sehat namun sering kali penuh dengan bahan-bahan berbahaya bagi kesehatan.

Setidaknya ada 10 menu yang harus kita waspadai. Berikut daftarnya:

Sereal 

Pada kenyataannya, banyak merek sereal yang populer sebenarnya terkontaminasi bahan-bahan yang tidak sehat.

“Kecuali Anda memilih opsi gandum, sereal dapat menyebabkan lonjakan gula darah yang melepaskan insulin dan yang sedang berulang setiap hari dan ini tidak baik untuk tubuh Anda,” kata Lakatos.

Jus Buah

Anda masih bisa mendapatkan dosis antioksidan dari minum segelas jus buah, tapi tidak seperti ketika Anda makan buah utuh, di mana kalorinya lebih terkonsentrasi. Bila memesan juas, hindari penambahan gula berlebih.

“Otak tidak mengimbangi kalori karena mereka begitu terkonsentrasi seperti dengan seluruh buah dan kadar gula darah langit roket Anda,” ujarnya.

Sushi

Sushi bisa menjadi tepat jika Anda memilih pilihan sehat, seperti dengan protein dan sayuran. “Sulit untuk mendapatkan banyak serat atau untuk mendapatkan vitamin dan mineral dari sushi. Plus Anda perlu berhati-hati dengan ikan mentah karena Anda bisa benar-benar sakit,” katanya.

Yogurt

Lakatos Shames mengakui bahwa yogurt lebih baik dari es krim. Namun sesuatu yang perlu diwaspadai ketika yogurt diberi topping dengan permen dan coklat

“Jika Anda memilih rendah lemak atau pilihan bebas lemak, Anda memiliki kesempatan lebih sedikit makan sesuatu yang akan menyumbat arteri Anda,” ujarnya.

Granola

Sebagian besar pilihan granola yang dijual di toko sarat dengan minyak yang terhidrogenasi dan tambahan gula.

Ukuran porsi granola sebenarnya seperempat cangkir, tapi kebanyakan orang makan melebihi porsi tersebut. "Jika menuangkan granola semangkuk, sama saja kita mengonsumsinya makanan yang memiliki kandung 200 kalori atau lebih," kata Lakatos Shames.

Smoothies

Smoothies bisa menjadi pilihan sehat jika Anda membuatnya sendiri. Namun, Lakatos Shames mengatakan banyak dari minuman yang didapat tidak sehat untuk Anda. “Ini karena tingginya kalori, terdapat banyak buah yang berkonsentrasi pada kalori dan gula,” ujarnya.

Snack Bar

Snack bar sebagai makanan pengganti untuk diet. Padahal, snack bar tinggi kalori dan tidak membuat kita lebih kenyang. Jika terus dikonsumsi, sama saja seperti kita mengonsumsi permen.

Minyak Kelapa

Penggunaannya  tentu tidak dikonsumsi dengan jumlah yang banyak. Untuk menekan kalori dari pemakaian minyak yang berlebihan, Lakatos Shames menyarankan kita menggunakan semprotan botol ketika memasak.

Trail Mix

Trail mix adalah campuran buah-buahan yang dikeringkan. Sama seperti dengan smoothies, Lakatos Shames mengatakan trail mix bisa menjadi camilan sehat jika Anda membuatnya sendiri.

Sementara jika membeli di toko, campurannya sudah tidak lagi sehat. Sebab banyak campuran kalori dan gula.

Margarin

Banyak margarin sebenarnya tidak sehat karena minyak terhidrogenasi. Margarin tidak sehat karena banyak mengandung lemak trans yang berdampak buruk untuk tubuh. Salah satunya kolesterol.

"Mereka penuh lemak trans, yang kita tahu adalah buruk bagi kolesterol dan untuk jantung," kata Lakatos Shames.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ilham Budhiman
Editor : Agnes Savithri
Sumber : Daily Mail
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler