Bisnis.com, BANDUNG -- Siapapun yang sedang merintis bisnis mungkin harus siap untuk merugi. Risiko yang dihadapi bisa saja datang secara tiba-tiba dan membuat usaha yang dirintis diambang kebangkrutan.
Kendati demikian, bukan berarti yang dilakukan Anda selama ini salah langkah. Mungkin ada beberapa hal yang harus Anda ubah dan Anda lakukan demi bisnis yang Anda jalankan.
Dikutip Entrepreneur.com Sabtu (25/3/17) berikut lima hal yang dapat Anda lakukan apabila Anda merugi dalam berbisnis.
Evaluasi
Evaluasi penting untuk dilakukan setiap saat, seperti evaluasi produk maupun jasa yang Anda tawarkan kepada konsumen. Lihat apa kekurangannya, Anda juga bisa mengevaluasi konsep pemasaran dan model bisnis yang dilakukan. Hasilnya mungkin akan Anda ketahui setelah melakukan evaluasi.
Baca kisah pebisnis sukses
Tak perlu disesali bila Anda gagal. Di luar sana sangat banyak pebisnis yang bermula dari kegagalan. Maka Anda bisa membaca berbagai kisah inspiratif dari pebisnis sukses dunia.
Jangan terlalu lama menyesali
Memang tidak ada salahnya untuk menyesali dan mengambil waktu sebentar untuk bersedih. Namun jangan terlalu menyesalinya terlalu besar, jika Anda serius ingin berbisnis maka harus segera bangkit dan memulainya dari awal.
Manfaatkan momen dan fokus
Rugi dalam berbisnis bukan berarti akhir dari segalanya. Justru jika Anda jeli memanfaatkan momen maka keterpurukan akan berubah menjadi kesempatan besar. Anda hanya perlu fokus pada kemampuan diri dan percaya bahwa semuanya akan baik-baik saja.
Perbaiki sistem bisnis
Kesalahan yang dilakukan dalam bisnis seringkali bersumber dari manajemen sumber daya manusia yang tidak baik. Maka lakukan rotasi bila Anda mempunyai tim. Namun jika Individu, Anda dapat melakukan perencanaan dengan melakukan kerja sama dengan pihak kedua yang profesionalitas.