Bisnis.com, BANDUNG—Seorang pria asal Oregon Amerika Serikat, Bruce Campbell menyulap sebuah pesawat Boeing 727 menjadi rumah pribadinya.
Seperti dilansir Dailymail, Minggu (8/6/2014), Campbell menghabiskan waktu di rumah keduanya ini enam bulan setiap tahunnya.
Campbell menghabiskan uang sekitar US$23.000 untuk membuat tempat tinggal idamanya di hutan seluas 10 hektare.
Dia membeli pesawat Boeing 727 ini pada tahun 1999 dengan harga US$220.000.
"Sangat masuk akal untuk mereka yang menggunakan pesawat tempat tinggal," katanya.
Semua kursi di dalam pesawat digusur, yang disulap menjadi kamar tidur, ruang tamu, dan kantor pribadi.
Namun, dapur pesawat tetap masih berfungsi seperti asalnya yakni sebagai tempat memasak bagi Campbell. Dia juga membuat kamar mandi di area kabin utama.
Tantangan yang terbesar mengubah pesawat menjadi tempat tinggal ketika pemasangan pipa ledeng agar kamar mandi bisa berfungsi dengan baik.
Tempat favorit Campbell sang insinyur ini di kokpit, yang tidak dirubahnya sama sekali. Bangku pilot dan berbagai peralatannya masih lengkap.
Campbell juga memiliki impian kembali untuk membuat proyek serupa di wilayah Texas, Kosta Rika, dan Belanda.
"Saya pikir kebanyakan orang kutu buku di dalam hati mereka tapi ada impian yang harus diwujudkan," katanya.