[caption id="attachment_309613" align="alignright" width="300"] (antara)[/caption] Sebuah landasan pacu super besar khusus untuk pesawat model Airbus A380 telah dibuka di Dubai setelah operasi bertahap selama beberapa minggu ke belakang. Pesawat penumpang terbesar yang akan menggunakan landasan pacu tersebut adalah pesawat berlantai dua atau double-decker dengan 525 penumpang. Karena bentuknya yang besar, beberapa bandara kesulitan mengakomodasi pesawat tersebut. Landasan pacu dengan 20 gerbang tersebut telah mulai diuji coba sejak 2 Januari lalu. Pembangunan ini merupakan rencana ekspansi yang lebih luas dari Bandara Dubai yang menargetkan menjadi bandara tersibuk pada 2015. Biaya pembesaran ini menelan biaya sekitar US$7,8 milyar. Sejak masa percobaannya dan resmi dioperasikan minggu lalu, landasan pacu ini telah menangani 462 ribu buah bagasi dari 2450 lebih penerbangan dari 590 ribu penumpang. Presiden dari Maskapai Emirates, Tim Clark mengatakan pengoperasian landasan pacu tersebut secara punuh merupakan tonggak penting dan prestasi dalam mendukung pertumbuhan Emirates. “Dengan 31 buah armada A380 dan 59 armada yang akan darang, Emirates akan menjadi operator pesawat terbesar di dunia,” katanya CEO Bandara Dubai Paul Griffiths juga menuturkan bahwa dengan adanya landasan pacu baru, Bandara Dubai telah berhasil membanguna infrastruktur kelas dunia yang dapat mendukung pertumbuhan dari pelanggan global.(dailymail/k30/yri)
Bandara Dubai Resmikan Landasan Pacu Super Besar untuk Airbus A380
[caption id=attachment_309613 align=alignright width=300] (antara)[/caption]
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
1 jam yang lalu
Menilik Misi Ambisius Prabowo Kebut 'Suntik Mati' PLTU
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
6 hari yang lalu
OJK Gandeng FSS Korea Tingkatkan Pengawasan Sektor Keuangan
2 hari yang lalu