Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mega Travel Fair Kembali Digelar di Bandung, Dorong Pertumbuhan Kredit dan Pariwisata

Mega Travel Fair kembali digelar di Kota Bandung untuk meningkatkan sektor pariwisata sekaligus mendorong transaksi nontunai.
Mega Travel Fair di Kota Bandung
Mega Travel Fair di Kota Bandung

Bisnis.com, BANDUNG — Mega Travel Fair kembali digelar di Kota Bandung untuk meningkatkan sektor pariwisata sekaligus mendorong transaksi nontunai.

Gelaran ini diselenggarakan PT Bank Mega Tbk (Bank Mega) bersama PT Antavaya Tour & Travel (Antavaya) di Trans Studio Mall, Bandung dan berlangsung selama 4 hari hingga Minggu (15/9/2024).  

Regional Head Bank Mega Bandung Rika Rahayu Begawan mengatakan Mega Travel Fair rutin diadakan dua kali setahun dan merupakan salah satu kegiatan terbesar dan terlengkap di bidang tour & travel, dengan berbagai penawaran diskon yang sangat menarik berupa paket wisata, tiket pesawat, akomodasi/hotel dan juga cruise yang didukung oleh five star airlines.

“Kegiatan ini kami selenggarakan sebagai apresiasi bagi pemegang kartu kredit Bank Mega yang memiliki kebutuhan untuk bepergian dengan berbagai tujuan baik refreshing bersama keluarga dan orang-orang tercinta maupun untuk bisnis. Tentunya banyak sekali penawaran menarik yang dapat dimanfaatkan oleh pemegang kartu kredit Bank Mega”, jelas Rika.

Sementara itu, Area Manager Bandung Antavaya Tour and Travel Rinny Mahmud mengatakan bahwa Antavaya memiliki kekuatan kerja sama airlines dan jaringan hotel bintang lima atau kelas dunia dengan jaringan skala internasional dan nasional.

Sehingga Antavaya dapat menawarkan berbagai “Luxury Travel Experience” berupa beragam program liburan dengan anggaran yang dapat disesuaikan sesuai kebutuhan dari para pengunjung di event Mega Travel Fair ini, termasuk diantaranya paket umroh yang menarik.

Pada Mega Travel Fair kali ini, para pemegang kartu kredit Bank Mega diajak untuk melakukan transaksi pembayaran dengan cara Tap to Pay, yakni pembayaran secara contactless, melalui kartu kredit virtual yang terdapat pada aplikasi M-Smile, di HP Android berteknologi NFC dengan hanya cukup men-TAP pada mesin EDC.  

Rika juga menjelaskan bahwa mode pembayaran melalui Tap to Pay dapat dipergunakan di luar negeri, khusus pemegang Kartu Kredit Infinite dan Mega Travel Card.

Para pengunjung yang belum memiliki kartu kredit Bank Mega juga bisa memanfaatkan program instant card dimana pengunjung Mega Travel Fair dapat memiliki kartu kredit Bank Mega. 

“Hanya dalam waktu kurang dari 5 menit, instant card tersebut diterbitkan dan dapat langsung digunakan. Selain itu nasabah juga dapat dengan mudah mengajukan kenaikan limit kartu sementara, sehingga dapat memenuhi berbagai kebutuhan sesuai dengan rencana liburan yang dipilihnya,” ungkapnya.

Selain di Bandung, Bank Mega juga mengadakan mengadakan event serupa di Mall of Indonesia, Jakarta pada 2 – 8 September 2024.

Sementara kegiatan serupa dalam format Branch Travel Fair diadakan di Makassar – Trans Studio Mall 6 – 8 September 2024, KCU Darmo Surabaya 10 – 12 September 2024 dan KCU Samarinda 4 – 6 September 2024.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dea Andriyawan
Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper