Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PLN UID Jabar Siagakan 2.657 Petugas Jaga Keandalan Listrik Selama Ramadan-Lebaran 2024

PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jawa Barat menyiagakan 2.657 personel untuk menjaga keandalan listrik selama Ramadan dan Lebaran 2024.
Ilustrasi petugas PLN tengah memastikan kelayakan saluran udara tegangan tinggi (SUTT) sebelum infrastruktur tersebut dioperasikan/PLN
Ilustrasi petugas PLN tengah memastikan kelayakan saluran udara tegangan tinggi (SUTT) sebelum infrastruktur tersebut dioperasikan/PLN

Bisnis.com, BANDUNG — PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jawa Barat menyiagakan 2.657 personel untuk menjaga keandalan listrik selama Ramadan dan Lebaran 2024. 

Personel yang disiapkan untuk siaga Idulfitri terdiri dari 366 pegawai Teknik, 133 orang personel PDKB, 2403 petugas Yantek dan operator Command Center, 68 operator radio, 27 petugas HAR GI, dan 20 operator deteksi.

“Ini merupakan keajiban kami untuk menjaga pasokan listrik demi mendukung kenyamanan umat muslim dalam beribadah di bulan suci Ramadan,” ungkap General Manager PLN UID Jabar Susiana Mutia, Kamis (14/3/2024).

Susiana juga menyampaikan jumlah lokasi siaga Idulfitri 1443 H di UID Jabar sebanyak 536 lokasi prioritas yang terdiri dari 97 lokasi masjid, 57 zona transportasi, 59 zona pertahanan, 39 zona pemerintahan, 136 rumah sakit, 42 lokasi wisata dan 106 pusat perbelanjaan yang tersebar di 17 UP3.

Selain menyiapkan personel, PLN UID Jabar juga menyiapkan kendaraan operasional sebanyak 392 mobil dan 93 motor operasional. 

Kemudian juga didukung peralatan penunjang Distribusi, seperti 156 UGB, 16 UPS, 11 UKB, 9 deteksi, 15 crane, dan 98 genset.

“Saat ini Distribusi Jawa Barat disuplai dari 18 Sub Sistem [500/150 kV] dengan total Daya Mampu Pasok 14.844 MW dan beban puncak tertinggi 8.295 MW,” ungkap Susiana.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dea Andriyawan
Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler