Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BI Catat Sejumlah Faktor yang Bakal Katrol Laju Pertumbuhan Ekonomi Jabar Sesuai Proyeksi

Bank Indonesia menilai pertumbuhan ekonomi di Jawa Barat pada akhir tahun 2023 ini akan menunjukkan tren lebih baik dibandingkan dengan triwulan III-2023.
Ilustrasi/Bisnis
Ilustrasi/Bisnis

Bisnis.com, BANDUNG -- Bank Indonesia menilai pertumbuhan ekonomi di Jawa Barat pada akhir tahun 2023 ini akan menunjukkan tren lebih baik dibandingkan dengan triwulan III-2023. 

Hal tersebut disebabkan oleh momentum hari keagamaan, pergantian tahun, serapan anggaran belanja daerah hingga curah hujan yang mulai intensif saat ini.

Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Jawa Barat Erwin Gunawan Hutapea mengatakan meski terjadi perlambatan pada triwulan III-2023, ia optimis laju pertumbuhan ekonomi Jawa Barat akan kembali sesuai perkiraan pada triwulan IV-2023.

"Kita lihat di triwulan-III itu ada sinyal pelemahan, tapi kita melihat ini akan kembali pada triwulan-IV karena ada banyak momentum di akhir tahun 2023," ungkap Erwin.

Beberapa momentum yang bisa dioptimalkan dalam mendongkrak laju pertumbuhan ekonomi Jawa Barat agar bisa tumbuh sesuai dengan proyeksi, yakni di kisaran 4,5%-5,5% adalah Natal dan Tahun Baru.

Ia memerkirakan, momentum ini akan mendorong mobilisasi masyarakat di akhir tahun 2023. Terlebih, dari sisi lapangan usaha, kinerja sektor transportasi dan pergudangan (12,44% yoy), sektor penyediaan akomodasi makan dan minum (7,76% yoy) menjadi penopang leju pertumbuhan ekonomi Jawa Barat di triwulan III-2023.

"Pergerakan ini akan meningkatkan sektor transportasi, pariwisata dan konsumsi rumah tangga," ungkapnya.

Selanjutnya, belanja daerah pun diperkirakan akan terus melaju dan akan mendorong serapan anggaran sehingga laju pertumbuhan ekonomi diyakininya akan terkatrol.

Tidak hanya itu, sektor pertanian pun dikatakannya akan kembali menguat dengan indikasi meningkatnya curah hujan. Sehingga aktivitas pertanian akan kembali menggeliat.

"Karena Jawa Barat ini yang paling tinggi ini masih di pertanian padi, jadi dengan adanya hujan akan kembali membuat sektor pertanian menguat," ungkapnya.

Selain itu, ia juga melihat sektor investasi di Jawa Barat terus menunjukkan tren yang menggembirakan. Sehingga ia optimis laju pertumbuhan ekonomi Jawa Barat di 2023 ini akan selaras dengan proyeksi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dea Andriyawan
Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper