Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sekjen PDIP Sebut Ridwan Kamil Bakal Jadi Cawapres Ganjar

Sekjen PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengirim sinyal Gubernur Jabar Ridwan Kamil menjadi Bakal Calon Wakil Presiden (Bacawapres) Ganjar Pranowo.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil didampingi Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto melakukan peletakan batu pertama (groundbreaking) pembangunan Monumen Plaza Dr.(HC) Ir. Soekarno yang terletak di kawasan GOR Saparua, Kota Bandung, pada Rabu (28/6/2023)./Dok.PDIP
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil didampingi Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto melakukan peletakan batu pertama (groundbreaking) pembangunan Monumen Plaza Dr.(HC) Ir. Soekarno yang terletak di kawasan GOR Saparua, Kota Bandung, pada Rabu (28/6/2023)./Dok.PDIP

Bisnis.com, BANDUNG--Sekjen PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengirim sinyal Gubernur Jabar Ridwan Kamil menjadi Bakal Calon Wakil Presiden (Bacawapres) Ganjar Pranowo.

Pernyataan ini disampaikan Hasto lewat pantun dalam groundbreaking Monumen Plaza Bung Karno yang bakal dibangun di Taman Saparua, Bandung, pada Rabu (28/6/2023).

Pantun Hasto disampaikan saat dirinya memberikan sambutan. Tamu undangan yang datang dan Ridwan Kamil pun kaget mendengar pantun yang disampaikan oleh Hasto.

Dalam pantun ini Hasto menyebut Ridwan Kamil cocok menjadi Bacawapres Ganjar.

"Kang Emil memang kaya prestasi. Memajukan Jabar penuh karya seni. Pemilu akan digelar beberapa bulan lagi. Bacawapres Pak Ganjar ternyata ada disini," kata Hasto disambut riuh tamu undangan.

Ridwan Kamil langsung menyampaikan tanggapan atas pantun Hasto tersebut. Menurutnya, pantun ini sangat membahagiakan dan mengagetkan dirinya.

"Sangat menyenangkan pantunnya, dan mengagetkan," ucap Emil.

Selang beberapa lama, dia naik ke podiun membalas pantun dari Hasto. Kader Golkar ini pun sepanjang memberikan sambutan terus tersenyum karena dinilai cocok mendampingi Ganjar Pranowo.

"Burung Cendrawasih, burung bango indah warnanya. Terimakasih Mas Hasto atas pantun-pantunnya," pungkasnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper