Bisnis.com, BANDUNG - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mendoakan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang resmi diumumkan sebagai calon presiden (capres) PDIP untuk Pemilu 2024.
Ridwan Kamil memberikan selamat dan mendoakan kelancaran bagi karir politik Ganjar Pranowo.
"Selamat untuk Pak Ganjar menjadi capres dari PDIP, didoakan lancar dan terkabul apa yang dicita-citakan," katanya pada wartawan usai salat Idul Fitri di Masjid Raya Al Jabbar, Kota Bandung, Sabtu (22/4/2023).
Menurutnya dengan pengumuman tersebut pihaknya meminta kepada masyarakat untuk tidak berselisih paham terkait sosok calon pemimpin.
"Pertama siapapun yang akan jadi pemimpin sudah ada takdirnya, jemput dengan cara yang baik. Bagi para pencoblos jangan berselisih, siapapun yang jadi sudah ada garis tangannya," ungkapnya.
Menurutnya, siapapun yang terpilih jadi pemimpin sudah ditakdirkan oleh Allah SWT. Dia juga menyakini gelaran Pemilu di Jabar akan berlangsung kondusif.
"Siapapun yang jadi enggak usah kaya tahun-tahun sebelumnya. Jabar insyaallah kondusif," pungkasnya.
Doakan Ganjar Capres PDIP, Ridwan Kamil: Semoga Terkabul
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mendoakan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang resmi jadi Capres PDIP semoga terkabul apa yang dicita-citakan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Wisnu Wage Pamungkas
Editor : Rio Sandy Pradana
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
33 menit yang lalu
Taruhan Besar di Saham Adaro Minerals (ADMR)
3 jam yang lalu
Harga Kopi Makin Pahit Lagi
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
3 hari yang lalu
OJK Gandeng FSS Korea Tingkatkan Pengawasan Sektor Keuangan
1 jam yang lalu