Bisnis.com, BANDUNG - Dua jenama lokal asal Bandung berkolaborasi meramu kreasi kuliner unik dengan memadukan dua kudapan yang berasal dari dua kultur berbeda, yakni baso goreng (basreng) dan burger.
Konsepnya sederhana, yakni menjadikan basreng sebagai makanan pendamping atau french fries burger. Kolaborasi makanan unik tersebut, merupakan kolaborasi dari brand asal Bandung yakni Maicih dan Got Beef.
Kolaborasi antara makanan khas Kota Bandung dan makanan Eropa tersebut sekaligus disiapkan untuk menyambut Ramadan. Dimana masyarakat kerap mencari kudapan unik untuk menu berbuka puasa.
Owner Maicih Bob Merdeka mengatakan kolaborasi ini sebenarnya lahir tidak sengaja. Berawal dari Bob yang sering makan burger di Got Beef, akhirnya tercipta lah obrolan untuk menciptakan produk kolaborasi.
"Kami sering berdiskusi tentang gebrakan apa yang bisa dilakukan oleh dua local brand kuliner asal Bandung. Maka kita buat kolaborasi burger dan basreng," ungkapnya di Kota Bandung, Sabtu Malam (26/3/2022).
Hasil dari perbincangan dua jenama tersebut, akhirnya didapat ide untuk mengganti peran french fries dengan Basreng Maicih yang memang telah populer sebelumnya.
Perjalanan panjang dilakukan keduanya untuk menciptakan kolaborasi kudapan yang tetap bisa diterima lidah. Berbagai percobaan dilakukan, dan hasilnya didapat basreng Maicih yang pedas dinilai tidak cocok jika harus menggantikan peran french fries.
"Ternyata Maicih punya, meski basreng level 0 ini hanya dipasarkan untuk market Jepang saja," terang Owner Got Beef Abed Darmawan.
Dengan kolaborasi unik ini, maka dibuatlah bundling burger dengan basreng yang tak pedas sebagai pengganti kentang. Praktis langkah ini juga yang membuat untuk pertama kalinya Maicih memasarkan produk ekspor di dalam negeri.
"Ini memang kolaborasi yang unik dan belum pernah ada, dan hasilnya kedua makanan yang berasal dari budaya dan tempat yang berbeda, dapat menyatu dengan baik dan enak," jelasnya.
"Kami punya target sendiri, yakni sekitar 40 ribu paket dan paket ini akan dicoba diluncurkan selama dua bulan saja," ucapnya.
Perkawinan antara hidangan ala barat dan basreng yang merupakan makanan tradisional, membuat kolaborasi di antara keduanya layak untuk dicicipi pecinta kuliner.
Abed berharap kolaborasi antara Got Beef dan Maicih dapat menstimulus ide kreatif dari anak-anak Bandung.
"Semoga local brand Bandung yang lain mulai menciptakan produk kolaborasi dan inovasi yang enggak kalah keren," tambahnya. (K34)