Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kota Cirebon Level 3, Pemerintah Daerah Kembali Gesit Kampanyekan Prokes

Wakil Wali Kota Cirebon Eti Herawati mengatakan situasi di wilayahnya saat ini kembali tidak aman.
Ilustrasi/Antara
Ilustrasi/Antara

Bisnis.com, CIREBON - Pemerintah Kota Cirebon kembali mengkampanyekan kedisiplinan masyarakat terkait protokol kesehatan. Wilayah tersebut saat ini masuk ke dalam level 3 PPKM Jawa Bali.

Wakil Wali Kota Cirebon Eti Herawati mengatakan situasi di wilayahnya saat ini kembali tidak aman. Seluruh elemen harus bersama-sama memutus penyebaran Covid-19.

"Mulai pekan ini kembali menggiatkan sosialisasi dan edukasi penerapan prokes di masyarakat. Akselerasi vaksinasi Covid-19 juga terus ditingkatkan. Ini sesuai dengan arahan pemerintah pusat,” kata Eti di Kota Cirebon, Rabu (9/2/2022).

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) sudah diminta mengajukan dana yang telah dianggarkan pada Belanja Tak Terduga (BTT) untuk sosialisasi, edukasi dan penegakan prokes.

Untuk penanganan di bidang kesehatan, dana sebanyak Rp2,6 miliar sudah dialokasikan untuk Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Cirebon terutama untuk melakukan tracing dan testing serta ketersediaan obat-obatan dan vitamin.

Kota Cirebon, Jawa Barat, masuk ke dalam level 3 pada perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Jawa Bali. Hal tersebut terjadi akibat terus bertambahnya kasus positif Covid-19.

Berdasarkan instruksi Menteri Dalam Negeri (Mendagri) nomor 9 tahun 2022 tentang PPKM Jawa Bali, Kota Cirebon bersama 10 kota/kabupaten di Jawa Barat masuk ke dalam level 3.

Sebanyak 10 daerah yang juga masuk ke dalam level 3 yakni, Kota Bogor, Kota Bekasi, Kota Bandung, Kota Depok, Kota Cimahi, Kabupaten Bogor, Kabupaten Bekasi, Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Bandung, dan Kabupaten Sumedang.

Kasus terkonfirmasi positif Covid-19 aktif di Kota Cirebon, per Selasa (8/2/2022) sebanyak 128 kasus. Dari jumlah tersebut, 21 di antaranya merupakan kasus baru.

Selama pandemi Covid-19, jumlah warga Kota Cirebon yang terpapar mencapai 12.956. Sebanyak 528 di antaranya, meninggal dunia.

Kepatuhan protokol kesehatan di Kota Cirebon, Jawa Barat, kembali mengendur. Di lapangan, ditemukan sebagian masyarakat tidak mengenakan masker dan berkerumun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Hakim Baihaqi
Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper