Bisnis.com, CIREBON - Warga Kota Cirebon yang bekerja menjadi pelayan publik bakal diberikan vaksin booster. Penyuntikan dosis ketiga tersebut bakal dilakukan pada 17 Januari 2022.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Cirebon Edy Sugiarto mengatakan warga Kota Cirebon yang bekerja sebagai pelayanan publik sangat rentan tertular Covid-19, lantaran setiap harinya bersentuhan dengan banyak orang.
Pelayan publik tersebut di antaranya, aparatur sipil negara (ASN), TNI-Polri, wartawan, dan profesi pelayanan lainnya.
"Mereka harus diproteksi dengan vaksin booster ini. Untuk vaksin booster nantinya bisa moderna, pfizer, astrazeneca, dan lainnya," kata Edy di Kota Cirebon, Selasa (11/1/2022).
Edy mengatakan, stok vaksin booster yang bakal disuntikkan kepada masyarakat kelompok tersebut dipastikan bakal mencukupi. "Kalau kurang, akan minta lagi ke pemerintah provinsi," katanya.
Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito menyebutkan penerima program vaksinasi dosis ketiga (booster) yang akan dilakukan Besok, 12 Januari 2022.
Ia mengatakan salah satu prioritas vaksin booster akan diberikan kepada masyarakat dengan daerah cakupan vaksinasi dosis pertama mencapai 70 persen.