Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Menhub Sambut Positif Pengembangan Sekolah Kemaritiman di Patimban City

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil berharap Kota Patimban (Patimban City) bisa menjadi percontohan kawasan komprehensif dan terintegrasi, salah satunya dengan menghadirkan politeknik kemaritiman untuk menyokong pengembangan kawasan dari sektor pendidikan.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (tengah)
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (tengah)

Bisnis.com,BANDUNG-Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil berharap Kota Patimban (Patimban City) bisa menjadi percontohan kawasan komprehensif dan terintegrasi, salah satunya dengan menghadirkan politeknik kemaritiman untuk menyokong pengembangan kawasan dari sektor pendidikan.

Adapun Patimban City yang diproyeksikan menjadi kota maritim akan memiliki Politeknik Kemaritiman atau Maritime School. Pembangunan sekolah kemaritiman ini bekerja sama dengan City of Glasgow College.

Pernyataan Kehendak atau Letter of Intent (LoI) secara virtual ditandatangani Gubernur Jabar Ridwan Kamil dan Vice Principal Business Development and Innovation City of Glasgow College Roy Gardner pada Rabu, 18 November 2020.

Menurut Ridwan Kamil, syarat mendirikan sebuah Politeknik Kemaritiman adalah lokasinya yang harus dekat dengan laut. Untuk itu, dalam rapat bersama Menteri Perhubungan (Menhub) Republik Indonesia (RI) Budi Karya Sumadi, dia berharap Politeknik Kemaritiman bisa berdiri di area lokasi tanah dekat laut yang sudah dibebaskan oleh pemerintah pusat.

“Jadi, mungkinkah dari sekian persen (tanah yang dibebaskan pemerintah pusat), (lewat Menhub) bisa menyediakan tanah untuk sekolah politeknik tadi yang paling canggih se-Indonesia di sebuah tempat yang nanti ditentukan itu,” ujarnya lewat konferensi video dari Gedung Pakuan, Kota Bandung, Senin (23/11/2020).

Pemerintah Daerah (Pemda) Provinsi Jabar sendiri mengharapkan setidaknya tiga manfaat atas kerja sama politeknik kemaritiman dengan City of Glasgow College ini. Pertama, kerja sama ini diharapkan bisa meningkatkan kurikulum vokasional industri dan teknologi maritim.

Kedua, ada transfer of knowledge (pertukaran pengetahuan) di bidang maritim, sains, dan teknologi. Ketiga, bantu meningkatkan kapasitas mengajar SMK terkait kemaritiman.

Pengembangan Pelabuhan Patimban pun membutuhkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang kompeten dan siap bersaing secara global, sehingga Kang Emil berharap kerja sama dengan City of Glasgow College akan meningkatkan kemampuan SDM Jabar, khususnya di sekitar kawasan, dengan kurikulum yang tepat guna mendukung kebutuhan SDM Patimban.

“Karena saya juga tidak mau di masa depan kota ini canggih tapi yang kerjanya bukan orang-orang lokal. Dan urgensinya tahun 2021 sudah direncanakan fisiknya akan dibangun. Kalau tanahnya jauh dari laut, tentunya konsep Politeknik Kemaritiman ini kurang bagus,” tuturnya.

Menanggapi hal itu, Menhub RI Budi Karya Sumadi mengatakan, pihaknya mendukung penuh upaya Ridwan Kamil terkait pembangunan sekolah kemaritiman ini. Lokasi sekolahnya pun akan berdekatan dengan kolam utama dari Pelabuban Patimban.

“Saya menyambut gembira tentang rencana Maritime School ini. Sekolah kemaritiman ini akan berada persis di depan kolam pertama, di mana kita akan mengajukan penlok (penetapan lokasi) kepada Pak Gubernur (Jabar). Jadi, ini satu tempat yang strategis dari kolam utama,” tutur Menhub.

Untuk diketahui, kerja sama pengembangan vokasional kemaritiman antara Pemda Provinsi Jabar dan City of Glasgow College dikhususkan bagi SMK Negeri 1 Mundu Cirebon dan SMK-SMK kemaritiman yang ada di Jabar.

Kegiatan ini dilaksanakan bagi para guru, kepala sekolah, pengawas sekolah, pembina untuk pendidikan vokasi bidang kemaritiman serta peserta didik SMK bidang kemaritiman agar lebih adaptif terhadap dunia kerja dan industri bidang kemaritiman serta meningkatkan kompetensi peserta didik bidang kemaritiman sesuai Standar International Maritime Organisation (IMO).

Dipilihnya City of Glasgow College
sebagai mitra tidak lepas dari predikatnya sebagai salah satu sekolah vokasi terbaik dunia, terutama dalam bidang pendidikan kemaritiman.

Selain itu, kerja sama ini sesuai Peraturan Gubernur Jawa Barat Nomor 68 Tahun 2019 tentang Revitalisasi SMK di Jawa Barat untuk mengembangkan kurikulum untuk menyelaraskan antara industri dan SMK. Kerja sama juga merupakan tindak lanjut dari kunjungan kerja ke Inggris pada 2019.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper