Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Bangun Relasi, SMA Santa Maria 1 Bandung Gelar Reuni Akbar

SMA Santa Maria 1 Bandung gelar reuni akbar untuk pertama kalinya.
Novianti
Novianti - Bisnis.com 25 November 2019  |  03:21 WIB
Bangun Relasi, SMA Santa Maria 1 Bandung Gelar Reuni Akbar

Bisnis.com, BANDUNG - SMA Santa Maria 1 Bandung gelar reuni akbar untuk pertama kalinya.

Ketua Panitia Reuni Akbar SMA Santa Maria 1 Bandung, Wahyudi Eko Saputro mengatakan reuni akbar emas ini diikuti oleh 1.500 peserta yang terdiri dari angkatan 1969 hingga 2019.

“Kami mengadakan reuni akbar agar sesama alumni bisa saling membangun relasi sekaligus mengenang masa-masa SMA dulu,” ujar Wahyudi, Minggu (24/11/2019).

Wahyudi menjelaskan, acara yang bertemakan “Kembali ke Anak Sekolahan” ini terdiri dari acara ramah tamah, makan siang bersama dan hiburan. Selain itu, ada juga acara motivasi khusus dari alumni yang sudah mapan berkarir untuk memberikan inspirasi kepada alumni lainnya yang belum bekerja.

“Setelah acara reuni akbar ini, kami juga akan menggelar acara-acara lainnya seperti seminar motivasi atau seminar kesehatan,” katanya.

SMA Santa Maria 1 Bandung merupakan salah satu sekolah swasta yang terbuka untuk umum. Sekolah yang berdiri pada tanggal 25 April 1967 ini membuka lima kelas untuk setiap tingkatannya dengan penjurusan IPA dan IPS.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

reuni akbar
Editor : Ajijah

Artikel Terkait



Berita Terkini

Terpopuler

Download Aplikasi E-Paper sekarang dan dapatkan FREE AKSES selama 7 hari!
back to top To top