Bisnis.com,BANDUNG—Gubernur Jawa Barat memberikan pernyataan resmi terkait penetapan status tersangka Sekda Jabar Iwa Karniwa oleh KPK dalam dugaan suap Meikarta.
Ridwan Kamil dalam jumpa pers yang digelar di lobi Lokantara, Gedung Sate, Bandung, Selasa (30/7/2019) didampingi Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum, para asisten daerah dan kepala biro.
Ridwan Kamil mengatakan dirinya baru mendapat informasi secara resmi terkait status tersangka Iwa semalam.
“Saya baru dapat kabar tadi malam terkait statis dari KPK untuk Pak Iwa Karniwa selaku Sekda Pemprov Jabar terkait permasalahan pengembangan kasus Meikarta yang merupakan dinamika pemerintahan sebelum kami,” katanya.
Ridwan Kamil mengaku prihatin dengan penetapan status tersebut. Namun pihaknya menaati proses hukum yang saat ini tengah berjalan. Kami turut prihatin terhadap situasi ini,” ujarnya.