Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Johan Budi Mundur dari Jubir TKN Jokowi-Ma'ruf

Johan Budi/Antara
Johan Budi/Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Johan Budi Saptopribowo mengundurkan diri dari posisinya sebagai Juru Bicara Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma`ruf Amin untuk Pemilu Presiden 2019

"Bukan Jubir Presiden. Tapi Jubir TKN. Saya mengundurkan diri sebgai Jubir Tim Kampanye Nasionak (TKN)," kata Johan Budi di Jakarta, Senin.

Mantan Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) itu menyatakan akan fokus pada pencalegan dirinya pada Pemilu Legislatif 2019.

Ia juga menyatakan akan fokus pada tugas yang diemban saat ini yaitu sebagai Staf Khusus Presiden bidang Komunikasi atau sebagai Jubir Presiden.

Menurut dia, dua posisi itu yaitu sebagai Caleg dan sebagai Jubir Presiden membutuhkan waktu dan pikiran yang banyak dan keras.

Sementara menjadi Jubir TKN harus ikut kampanye dan mengikuti kegiatan yang dilakukan TKN yang membutuhkan waktu yang banyak juga.

"Itu tentu membutuhkan waktu yang banyak juga sehingga saya harus memilih fokusnya," kata Johan Budi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Ajijah
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper