Bisnis.com, BANDUNG — PT Kereta Api Daop II Bandung memastikan hari ini dan besok masih akan terjadi puncak arus mudik di sejumlah stasiun Daop II.
“Prediksi puncak arus mudik masih akan terjadi pada H-3 [hari ini] dan H-2 [besok] , hal ini berdasarkn pantauan kami dari manifest data pemesanan tiket,” kata Humas PT KAI Daop II Bandung Joni Martinus saat dihubungi, di Bandung, Selasa (12/6).
Menurutnya ada fenomena yg menarik pada arus mudik lebaran tahun ini karena puncak arus mudik bisa terjadi dua sampai tiga kali periode. hal ini kata dia disebabkan pada awalnya masyarakat jauh-jauh hari sudah berbondong-bondong memburu tiket pada tanggal favorit untuk mudik yaitu pada H - 3 dan H-2.
“Lalu keluar peraturan dari pemerintah bahwa cuti bersama diperlebar menjadi 4 hari atau H-4 sebelum lebaran, sehingga masyarkt kembali memburu tiket pada H-6,” katanya.
Sementara itu, jumlah penumpang Kereta Api Utama Daop II Pada H-4 lebaran mencapai 12.609 atau naik 125% dibanding tahun lalu pada periode yang sama.
Jumlah komulatif penumpang Kereta Api utama dari H - 10 sampi dengan H - 4 lebaran adalah 84.153 atau naik dengan pencapaian 112% dibanding tahun 2017 pada periode yang sama yang mencapai 75.301.
Sementara itu, jumlah penumpang kereta api lokal pada H - 4 mencapai 47.686
atau naik dengan pencapaian 114% dibanding tahun lalu pada periode yg sama yang berjumlah 41.993.
Jumlah komulatif penumpang kereta api lokal dari H -10 sampai dengan H - 4 mencapai 297.884 atau naik dengan pencapaian 105 % dibanding tahun 2017 yang mencapai 283.984.
Sedangkan penumpang kereta api utama dan lokal pada H-4 kemarin mencapai 60.295 atau naik dengan pencapaian 116% dibanding tahun lalu yang mencapai 52.047.
Secara keseluruhan mulai dari H- 10 sampai dengan H - 4 jumlah total penumpang kereta utama dengan kereta api lokal mencapai 382.037 atau naik pencapaian 106 % dibanding tahun lalu yang berjumlah 283.984.
Sampai dengan H-4, enam stasiun terbanyak keberangkatan penumpang yakni Stasiun Bandung 102.821 penumpang, Stasiun Kiaracondong 40.950 penumpng, Stasiun Cimahi 14.433 penumpng, Stasiun Purwakarta 7.214 penumpang, Stasiun Tasikmalaya 3.655 penumpng dan Stasiun Banjar 1.815 penumpang.
Puncak arus mudik sudah terjadi pada H - 6 dengan jumlah penumpang total 61.630, dengan rincian penumpang kereta api utama 14.000 dan penumpang kereta api lokal 46.630.